ASIMETRI INFORMASI, TINGKAT DISCLOSURE, KUALITAS AUDIT DAN KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN BIAYA EKUITAS

Umi Kalsum, Yulia Saftiana, Mukhtaruddin Mukhtaruddin, Rika Henda Safitri

Abstract


Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Asimetri Informasi, Tingkat Disclosure, Kualitas Audit dan Kepemilikan Manajerial terhadap Biaya Ekuitas (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Industri Tekstil dan Garment yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode Tahun 2015-2018.

 

Desain/metode/pendekatan: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan sampel sebanyak 13 perusahaan dengan periode pengamatan 4 tahun dengan Teknik analisis regresi berganda menggunakan SPSS untuk menguji asumsi klasik, uji hipotesis, uji parsial, uji simultan dan koefisien determinasi (R2).

 

Hasil penelitian: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel asimetri informasi, tingkat disclosure, kepemilikan manajerial, dan kualitas audit memiliki signifikan masing- masing masing 0,310, 0,784, 0,634, 0,262 dimana hasil uji t lebih besar dari 0,05 α yang artinya variable asimetri informasi, tingkat disclosure, kepemilikan manajerial, dan kualitas audit tidak memiliki pengaruh terhadap variable biaya ekuitas. Terdapat kemungkinan bahwa investor dan calon investor perusaahn tekstil dan garment tidak berpengaruh terhadap perbedaan informasi yang mereka miliki tentang konisi harga sahamnya.

 

Kontribusi teori: Pada bagian ini teori dan studi literatur yang digunakan adalah teori keagenan, asimetri informasi, prinsip pengungkapan penuh, kualitas audit,  kepemilikan manajerial dan biaya ekuitas.

 

Kontribusi praktik/kebijakan: Kontribusi penelitian ini bermanfaat bagi manajemen terutama dalam menentukan biaya ekuitas yang dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor.

 

Keterbatasan: Populasi yang digunakan masih sedikit hanya pada perusahaan manufaktur sub sektor Industri Tekstil dan Garment sehingga hasil pengujian belum dapat mewakili seluruh sektor manufaktur


Full Text:

PDF

References


Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.

DeAngelo, L. E. (1981). Auditor Independence," Low Balling", Disclosure Regulation. Journal of Accounting and Economics, 3(2), 113–127. https://doi.org/10.1016/0165-4101(81)90009-4

Hermin Dwi Hidayati, R. Anastasia Endang Susilawati, A. H. (2015). Pengaruh Good Corporate Governance terhadap Biaya Ekuitas dan Biaya Utang (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia). Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi UNIKAMA, 3(1). https://doi.org/10.30659/jai.3.2.113-128

Kurnia, L., & Arafat, M. Y. (2015). Pengaruh manajemen laba dan ukuran perusahaan terhadap biaya modal ekuitas pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Ilmiah Wahana Akuntansi, 10(1), 45–70.

Nasih, Moh., Komalasari, P. T., & Madyan, Moh. (2016). Hubungan Antara Kualitas Laba, Asimetri Informasi, dan Biaya Modal Ekuitas : Pengujian dengan Analisis Path. Jurnal Akuntansi Dan Keuangan Undonesia Universitas Airlangga, 13(2), 221–242. https://doi.org/10.21002/jaki.2016.12

Ningsih, R. D., & Ariani, N. E. (2016). Pengaruh Asimetri Informasi , Pengungkapan Modal Intelektual , dan Kualitas Audit Terhadap Biaya Modal Ekuitas ( Studi pada Perusahaan LQ 45 yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2014 ). Jurnal Ilmiah Mhasiswa Ekonomi Akuntansi Universitas Syiah Kuala, 1(1).

Nurjanati, R., & Rodoni, A. (2015). Pengaruh Asimetri Informasi dan Tingkat Disclosure Terhadap Biaya Ekuitas dengan Kepemilikan Manajerial Sebagai Variabel Moderating (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia). Jurnal Bisnis Dan Manajemen UIN Syari Hidayatullah Jakarta, 5(2), 173–190. https://doi.org/10.15408/ess.v5i2.2339

Risfahani. (2016). Pengaruh Voluntary Disclosure , Manajemen Laba terhadap Cost Of Equity Capital dengan Asimetri Informasi sebagai Intervening Variable pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2016. 328–338.

Ronald A. Davidson, D. N. (1993). “A Note on The Association between Audit Firm Size and Audit Quality.” Contemporary Accounting Research, 479–488. https://doi.org/10.1111/j.1911-3846.1993.tb00893.x

Wulandari, B. (2017). Pengaruh Atribut Laba Berbasis Akuntansi Terhadap Biaya Ekuitas. Artikel Skripsi Universitas Negeri Padang.

Ikatan Akuntan Indonesia. (2015). Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan. Jakarta: Ikatan Akuntan Indonesia

www.liputan6.com. (n.d.). Investasi dan Pemilu Dongkrak Pertumbuhan Industri Tekstil. Www.Liputan6.Com. https://www.liputan6.com/bisnis/read/3963970/investasi-dan-pemilu-dongkrak-pertumbuhan-industri-tekstil


Refbacks

  • There are currently no refbacks.
Powered by Puskom-UMJ