KAJIAN PENDEKATAN OBJEKTIF DALAM CERPEN ANAK-ANAK PANTAI KARYA AHMAD TONI HARLINDO

Nadya Agustin, Khaerunnisa Khaerunnisa

Abstract


Penelitian ini dimaksudkan untuk mengambil nilai-nilai karakter moral anak-anak yang ada di dalam Cerpen Anak karya Ahmad Toni Harlindo yang berjudul “Anak-Anak Pantai” terkait pembelajaran Sastra Anak. Adapun tujuan yang ingin dicapai pada penelitian ini adalah, untuk mencari nilai-nilai karakter moral yang ada di dalam cerpen karya Ahmad Toni Harlindo. Subjek penelitian ini adalah cerpen karya Ahmad Toni Harlindo. Penelitian difokuskan pada permasalahan nilai-nilai karakter moral yang ada di dalam cerpen ini. Data dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mengkaji serta mendeskripsikan mengenai permasalahan yang diteliti. Prinsip pendekatan objektif dalam proses penerapan unsur-unsur dalam membentuk karya sastra tersebut antara lain, tema, latar, tokoh dan penokohan, alur, gaya bahasa, latar, sudut pandang dan amanat.


Full Text:

PDF

References


Abidin, Y. (2010). Prosa Fiksi. Tasikmalaya: Zaha Press

Harlindo, Ahmad Toni. (2020). Anak-Anak Pantai (Kumpulan Cerpen). Sukabumi: Jejak Publisher

Hasanuddin.2019. Drama Kajian Dalam Dua Dimensi. Bandung: Angkasa.

Kosasih, E. (2014). Dasar-Dasar Keterampilan Bersastra. Bandung: Yrama Widya

Priyatni, Endah Tri. (2010). Membaca Sastra dengan Ancangan Literasi Kritis. Jakarta: Bumi Aksara

Surastina. 2018. Pengantar Teori Sastra. Yogyakarta: Elmatera

Saryono. 2013. Metodologi Penelitian Kualitatif. Nuha Medika.

Wiyatmi. 2009. Pengantar Kajian Sastra. Yogyakarta: Kelompok Penerbit Pinus.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Powered by Puskom-UMJ