ANALISIS KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS IV DI SDN CIPONDOH 5 KOTA TANGERANG
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kemampuan membaca pemahaman siswakelas IV di SDN Cipondoh 5 Kota Tangerang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif kualitatif. Subjek pada penelitian ini yaitu guru kelas dan siswa kelas IV. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Cipondoh 5 pada bulan September 2021. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan membaca pemahaman siswa hampir keseluruhan sudah baik, namun terdapat beberapa siswa yang masih sulit dalam memahami proses membaca pemahaman sehingga ketika menuangkan jawaban atas pertanyaan yang diberikan oleh peneliti siswa akan kesulitan dalam menjawabnya karena perbendaharaan yang dimiliki oleh siswa tersebut masih kurang. Dari 29 siswa, peneliti menemukan 8 siswa yang kemampuan membaca pemahamannya belum cukup baik. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan membaca pemahaman siswa kelas IV yaitu berasal dari faktor internal yang meliputi tentang kemampuan membaca permulaan pada siswa, penguasaan struktur wacana/teks, sikap dan minat membaca, banyak tidaknya perbendaharaan kata, kemampuan mengingat informasi yang telah dibaca, kemampuan berkonsentrasi, dan suasana hati atau emosi ketika membaca. Jadi, untuk mengetahui hal tersebut peneliti melakukan wawancara terhadap guru dan siswa kelas IV guna mendapatkan jawaban tentang faktor-faktor yang sebenarnya mempengaruhi kemampuan membaca siswa di kelas IV.
Full Text:
PDFReferences
Abidin, Y, dkk. (2017). Pembelajaran Literasi: Strategi Meningkatkan Kemampuan Literasi Matematika, Sains, Membaca, dan Menulis. Jakarta: Bumi Aksara. Aqib, Zainal dan Irawan, Hendrix. (2019). Bahasa Indonesia Keilmuan (Buku Ajar Bahasa Indonesia Akademik). Yogyakarta: Andi Offset. Dalman. (2017). Keterampilan Membaca. Depok: PT RajaGrafindo Persada. Fadhillah, D., dkk. (2019). Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas Tinggi. Yogyakarta: Samudra Biru. Fadhillah, D, dan Fitriani, H.S.M. (2018). Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas Rendah. Yogyakarta: Samudera Biru. Fauzi, M.R. (2020). Analisis Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Sekolah Dasar Kelas Tinggi dengan Menentukan Ide Pokok Paragraf melalui Metode Concentrated Language Encounter.Journal of Elementary Education. Volume 03 Number 04. Diakses Pada: 31 Maret 2021 Jam 23:44. Herlinyanto. (2015). Membaca Pemahaman dengan Strategi KWL (Pemahaman dan Minat Baca). Yogyakarta: Deepublish. Mawardi. (2019). Dasar-Dasar Metodologi Penelitian Pendidikan. Yogyakarta: Samudera Biru. Moleong, L.J. (2017). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya. Mumtaz, F. (2019). Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi. Yogyakarta: PT. Pustaka Baru. Prayogo, M.M, dkk. (2015). Panduan Asesmen Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Sekolah Dasar. Yogyakarta: Tandabaca. Rahim, F. (2018). Pengajaran Membaca di Sekolah Dasar. Jakarta: PT Bumi Aksara. Sari, A, dkk. (2020). Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas V Semester Genap SD Negeri 1 Gulak Galik Teluk Betung Utara Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2018/2019. Pedagogia: Jurnal Ilmiah Dasar Indonesia. Vol. 2. Diakses Pada:13 Maret 2021 Jam 01:18. Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta. Sugiyono. (2020). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta. Suyitno, I. (2018). Penelitian Deskripsi Kelas: Konsep Teoretis – Prosedur Analitis – Contoh Praktis. Depok: PT RajaGrapindo Persada. Tarigan, H.G. (2015). Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.Bandung: CV Angkasa. Taufik, I. dan Zahro, N.H. (2018). Analisis Membaca Pemahaman Pada Siswa Kelas V di SD Islam Al-Barror Kecamatan Situbondo Kabupaten Situbondo. Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS. Vol 6 No. 2. Diaksses Pada: 4 April 2021 Jam 13:51.
Refbacks
- There are currently no refbacks.