PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK BERITA MELALUI METODE COOPERATIVE SCRIPT

Riya Meliana, Ani Diana, Rohmah Tussolekha

Abstract


Peranan menyimak dalam proses belajar berbahasa sangat besar diperlukan suatu model pembelajaran yang efektif dalam pembelajaran keterampilan menyimak. Model pembelajaran merupakan hal yang penting dalam pembelajaran menyimak, khususnya pembelajaran menyimak di SMP. Dengan model yang efektif, pembelajaran menyimak akan mencapai tujuan yang diharapkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan menyimak berita melalui metode cooperative script pada siswa kelas VIII SMP PGRI Gunung Alip, Kabupaten Tanggamus. Peneliatan ini mengikuti desain penelitian tindakan kelas (PTK) yang bersifat kolaboratif. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus mengikuti langkah-langkah perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Data penelitian ini adalah teknik tes dan teknik nontes.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan siswa dalam menyimak berita dapat ditingkatkan menggunakan metode cooperative script. Siswa melanjutkan sikap dan perilaku yang lebih positif dalam menyimak berita yaitu senang, peduli, mau, bersungguh-sungguh, semangat, paham, mengerti, dan kesediaan menyediakan waktu menyimak berita. Peningkatan  keterampilan menyimak berita melalui metode cooperative script  pada siswa kelas VIII semester genap SMP PGRI Gunung Alip tahun pelajaran 2019/2020 dengan hasil rata-rata tes kedua lebih tinggi daripada tes pertama, dan nilai rata-rata penelitian. Hal ini dibuktikan dari hasil tes penelitian sebagai berikut : (1) Hasil rata-rata prapenelitian sebesar 69  dengan jumlah 5 siswa yang tuntas dan 21 siswa yang belum tuntas dari 26 siswa. (2) Pada tes I meningkat, nilai rata-rata menjadi 74,2 dengan jumlah 11 siswa yang tuntas dan 15 siswa yang belum tuntas dari 26 siswa. (3) Pada tes ke II nilai rata-rata sebesar 84 dengan jumlah 22 siswa yang tuntas dan 4 siswa yang belum tuntas dari 26 siswa.


Full Text:

PDF

References


Aprilia Kartika. 2010. ”Keefektifan Metode Snowball Throwing Terhadap Kemampuan Menyimak Berita Siswa Kelas VII SMPN Depok Sleman”.Ejuornal Ilmu Komunikasi 2010, 1(4), 91-105.

Darmadi. 2011. Penelitian Tindak Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

Hadi. 2010. Metode-metode Pembelajaran. Angkasa: Bandung.

Rusman. 2012. Model-model Pembelajaran. Jakarta:PT Raja Granfindo Persada.

Tarigan, H.G. 2015. Menyimak Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa Bandung: Angkasa.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Powered by Puskom-UMJ