PENGARUH MEDIA AUDIOVISUAL TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS TEKS PROSEDUR KOMPLEKS

Ratna Dewi Kartikasari, Destria Husnul Khotimah

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan siswa dalam keterampilan menulis teks prosedur kompleks pada siswa kelas X SMA Negeri 12 Tangerang Selatan, sehingga peneliti tergerak untuk meneliti apa penyebabnya dengan menerapkan media pembelajaran yaitu media audiovisual. Adapun tujuan ini adalah untuk mengetahui pengaruh keterampilan menulis teks prosedur kompleks menggunakan media dibandingkan dengan tidak menggunakan media. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 12 Tangerang Selatan dengan populasi kelas X berjumlah 328 siswa dan sampel yang berjumlah 81 siswa, 40 siswa sebagai kelas kontrol dan 41 siswa sebagai kelas eksperimen. Media yang digunakan pada penelitian ini adalah media audiovisual berupa tayangan video dengan judul “Pendaftaran Masuk FIP-UMJ”, dengan hipotesis bahwa penggunaan media audiovisual terhadap keterampilan menulis teks prosedur kompleks berpengaruh lebih baik dibandingkan tanpa menggunakan media audiovisual. Instrumen yang digunakan adalah instrumen tes uraian yang sudah divalidasi oleh ahli, setelah divalidasi didapatkan valid dan reliable serta data berdistribusi normal dan homogen. Hasil uji hipotesis menunjukkan thitung sebesar 18,51 lebih besar dari  ttabel sebesar 1,99 (thitung > ttabel). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media audiovisual terhadap keterampilan menulis teks prosedur kompleks lebih baik.

Full Text:

PDF

References


Arsyad, Azhar. 2014. Media Pembelajaran. Jakarta: PT Grafindo Persada.

Kosasih, Engkos. 2013. Cerdas Berbahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga.

Wati, Ega Rima. 2016. Ragam Media Pembelajaran. Yogyakarta: Kata Pena.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Indexed By:

  gs   

Powered by Puskom-UMJ