MENGEVALUASI KONSEPSI DAN MISKONSEPSI MAHASISWA PGSD MATERI OPTIK GEOMETRI MENGGUNAKAN TES DIAGNOSTIK PILIHAN GANDA TIGA TINGKAT

Sri Lestari Handayani

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan konsepsi dan miskonsepsi mahasiswa PGSD UHAMKA Semester 5. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa PGSD UHAMKA Semester 5 yang mengikuti mata kuliah Konsep Dasar Fisika berjumlah 184 mahasiswa. Sampel penelitian ini berjumlah 67 mahasiswa yang dipilih secara random sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini berupa tes yaitu tes diagnostik pilihan ganda tiga tingkat. Data yang diperoleh pada penelitian ini dianalisis berupa prosentase tingkat miskonsepsi per mahasiswa, per butir soal, dan per indikator. Berdasarkan hasil analisis data per mahasiswa, diperoleh rata-rata miskonsepsi mahasiswa sebesar 30% berkriteria rendah. Hasil analisis data per butir soal diperoleh rata-rata miskonsepsi mahasiswa sebesar 30% berkriteria rendah. Hasil analisis data per indikator diperoleh miskonsepsi tertinggi sebesar 41% berkriteria sedang terdapat pada indikator ke 4 yaitu memahami proses pembentukan bayangan pada cermin cekung, sedangkan miskonsepsi terendah sebesar 18% berkriteria rendah terdapat pada indikator ke 8 yaitu menjelaskan proses pembentukan bayangan pada lensa cekung.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. 2015. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara

Aydin, S. 2012. Remediation of Misconceptions About Geometric Optics Using Conceptual Change Texts. Journal of Education Research and Behavioral Sciences, 1 (1), 1-12.

Bayrak, B. K. 2013. Using Two-Tier Test to Identify Primary Students’ Conceptual Understanding and Alternative Conceptions in Acid Base. Mevlana International Journal of Education, 3(2), 19-26.

Djanette, B., & Chafiqi, F. 2014. Determination of University Students’ Misconception about Light using Concept Maps. Procedia-Social and Behavioral Sciences, 152, 582-589.

Fariyani, Q., Ani, R., & Sugianto. 2015. Pengembangan Four-tier Diagnostic Test untuk Mengungkap Miskonsepsi Fisika Siswa SMA Kelas X. Journal of Innovative Science Education, 4(2), 41-49.

Gurel. D.K., Ali, E., & Lilian C. M. 2015. A Review and Comparison of Diagnostic Instruments to Identify Students’ Misconceptions in Science. Eurasia Journal of Mathematics, Sciences & Technology Education, 11 (5), 989-1008.

Handayani, S.L., Ani, R., & Sugiyanto. 2014. Mengembangkan Tes Diagnostik Pilihan Ganda Tiga Tingkat Sebagai Alat Evaluasi Miskonsepsi Materi Optik. Prosiding Seminar Nasional Evalusi Pendidikan, 121 – 127.

Kaltakci, D. & Didis, D. 2007. Identification of pre-service physics teachers’ misconceptions on gravity concept: A study with a 3-tier misconception test. In S. A. Çetin, & İ. Hikmet (Eds.), Proceedings of the American Institute of Physics, USA,899, 499-500.

Kamcharean, C., & Pornrat, W. 2016. Development and Implication of a Two-tier Thermodynamic Diagnostic Test to Survey Students’ Understanding in Thermal Physics. International Journal of Innovation in Science and Mathematics Education, 24(2), 14-36.

Kirbulut, Z. D., & Omer, G. 2014. Using Three-Tier Diagnostic Test to Assess Students’ Misconceptions of States of Matter. Eurasia Journal of Mathematics, Science & Technology Education, 10(5), 509-521.

Korur, F. 2015. Exploring Seventh-Grade Students’ and Pre-Service Science Teachers’Misconceptions in Astronomical Concepts. Eurasia Journal of Mathematics, Science & Technology Education, 1-20.

Mutlu, A., & Burcin, A. S. 2014. Development of a Two-tier Diagnostic Test to Assess Undergraduates’ Understanding of Some Chemistry Concepts. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 174, 629-635.

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah. 2006. Jakarta.

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2008 tentang Guru. 2008. Jakarta

Suparno, P. 2013. Miskonsepsi dan Perubahan Konsep Dalam Pendidikan Fisika. Jakarta: PT Grasindo.

Taslidere, E. & Ali, E. 2015. Assessment of Pre-Service Teachers’ Misconceptions in Geometrical Optics via a Three-Tier Misconception. Journal of Faculty of Education, 4 (1), 269 – 289.

Tural, G. 2015. Cross-Grade Comparison od Students’ Conceptual Understanding with Lenses in Geometric Optics. Science Education International, 26 (3), 325-346.

Wahyuningsih, T., Trustho, R., & Dyah, F. M. 2013. Pembuatan Instrumen Tes Diagnostik Fisika SMA Kelas XI. Jurnal Pendidikan Fisika, 1 (1), 111-117.

Zulfikar, A., Achmad, S., & Duden, S. 2017. Pengembangan Terbatas Tes Diagnostik Force Concept Inventory Berformat Four-Tier Test. Jurnal Wahana Pendidikan Fisika, 2(1), 43-49.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Indexed By:

  gs   

Powered by Puskom-UMJ