MENINGKATKAN KECERDASAN LOGIS-MATEMATIS DENGAN PERMAINAN KARTU UNO PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN
Abstract
Pada umumnya Kartu Uno memiliki 108 kartu yang memiliki 4 warna dan masing-masing warnanya terdiri atas kartu angka 1 sampai 9, Kartu Uno biasa digunakan untuk bermain baik dikalangan anak-anak maupun remaja atau orang dewasa. Namun pada penelitian ini Kartu Uno digunakan untuk mengevaluasi efektivitas sebagai media pembelajaran dalam mengembangkan kecerdasan logis matematis anak-anak terhadap konsep angka, pengelompokkan warna, dan pengurutan angka. Adapun tujuan penelitian ini untuk melihat peningkatan kecerdasan logis matematis melalui permainan kartu uno pada anak usia 5-6 tahun di RA Ar-Rahmah. Pentingnya pengembangan kecerdasan ini pada anak usia dini ialah untuk mengetahui bagaimana anak dapat memecahkan masalah, menganalisis suatu kejadian, mampu berfikir secara logis dan memahami strategi. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek 10 orang anak. Dapat dilihat bahwa nilai pra siklus diperoleh 74,6 dan nilai siklus 1 diperoleh 82,54. Berdasarkan hasil dan pembahasan didapat bahwa terbukti dapat meningkatkan kecerdasan losgis matematis pada anak melalui media kartu Uno di RA Ar-Rahmah.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Ayu, Gusti Wulandari dan Didith Pramuditya. (2021). Media Kartu UNO Berbasis Multimedia Interaktif Pada Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini Dalam Mengenal dan Berhitung Angka, Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Undiksha, Vol. 9, No. 2.
Campbell, Linda, Bruce Campbell, dan Dee Dickinson. 2004. Teaching And Learning Through Multiple Intelligences. 3 ed. Boston: Pearson Education, Inc.
Hariwijaya, M dan Sustiwi, A. (2008). 1001 Pendekatan Multiple Intelligence Anak Prasekolah. Yogyakarta: Plmatera-Publishing.
Hidayati, Nurul. 2014. Pengembangan Permainan Kartu UNO Sebagai Alat Evaluasi Pembelajaran Akuntansi Pokok Bahasan Hutang Jangka Panjang. Jurnal Pendidikan Akuntansi 3 (2).
Hurlock, Elizabeth B. 1978. Jilid 1: Perkembangan Anak. Diedit oleh M. M. Tjandrasa dan Muchlichah Zarkasih. Terjemahan. Jakarta: Erlangga.
Jasmin, Julia. 2001. Metode Mengajar Multiple Intelligences. Diedit oleh Purwanto. Terjemahan. Bandung: NUANSA.
Kholida, A, Sutama, I.W, & Suryadi, S. (2020). Pengembangan Alat Permainan Kartu U-Kids (Uno Kids) Untuk Menstimulasi Kecerdasan Logis-Matematis Anak Usia 5-6 Tahun, Jurnal Cakrawala Dini Vol. 2, No. 2.
Masganti, Sit. 2020, Kecerdasan Majemuk (Ruang Lingkup, Indikator dan Perkembangannya). Jakarta: Kencana.
Musfiroh, T. 2014. Pengembangan Kecerdasan Majemuk. Hakikat Kecerdasan Majemuk (Multiple Intelegences). Vol. 60.
Musfiroh, Takdiroatun. 2005. Bermain Sambil Belajar dan Mengasah Kecerdasan. Jakarta: Depdiknas Dirjen Dikti Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi.
Nurjani, dan Faizah. 2023. Meningkatkan Kecerdasan Logis-Matematis Anak Usia 5-6 Tahun Melalui Permainan UNO 2 Kartu di TK Ar-Rahim Garut, Jurnal Anaking Vol. 2, No. 1
Purnama, Sigit, Y.S. Hijriyani, dan Heldanita. 2019. Pengembangan Alat Permainan Edukatif Anak Usia Dini. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
DOI: https://doi.org/10.24853/yby.8.1.7-13
Refbacks
Copyright (c) 2024 Yaa Bunayya : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Yaa Bunayya: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Indexed By: |
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License |