KARAKTERISASI PLASMA NUTFAH BUAH LOKAL DI KABUPATEN LIMA PULUH KOTA DAN KOTA SOLOK

Aries Kusumawati, Nurwanita Ekasari Putri, Nur Oktafiani Azhar, Etti Swasti

Abstract


Karakterisasi plasma nutfah buah-buahan lokal yang terancam punah di kabupaten Lima Puluh Kota dan kota Solok. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi dan mengkarakterisasi pohon buah lokal yang ada di kabupaten Lima Puluh Kota dan kota Solok, Sumatera Barat. Hasil dari inventarisasi pengkarakteran tanaman buah lokal ini akan berguna nantinya untuk dijadikan pedoman dan acuan bagi program pemuliaan tanaman buah lokal yang ada di daerah tersebut. Penelitian eksplorasi ini dilaksanakan dari bulan Juli – Desember 2015 di kabupaten Lima Puluh Kota dan kota Solok, Provinsi Sumatera Barat. Pelaksanaan penelitian dilakukan dengan metode survei dengan pengambilan contoh secara sengaja (purposive sampling). Pengukuran terhadap tanaman sampel yang diidentifikasi dan dikarakterisasi dilakukan pada kedua organ vegetatif (daun dan batang) serta generatif (buah dan biji) jika tanaman ditemukan dalam keadaan berbuah. Hasil penelitian ini memberikan informasi bahwa pohon buah lokal menujukkan keragaman fenotipe yang luas pada beberapa karakter. Usaha konservasi telah dilakukan untuk memelihara koleksi biji melalui pembibitan.

Keywords


Buah lokal, identifikasi, karakterisisi, konservasi

Full Text:

PDF

References


Anonim. 2018. Data Penduduk. http://www.limapuluhkotakab.go.id/hal-data-penduduk.html. [18 Juni 2018]

Anonim. 2012. Kasiat dan Manfaat Matoa. http://www.bestbudidayatanaman.com/2012/11/khasiat-dan-manfaat-buah-matoa.html. [12 Desember 2015]

Anonim. 2013. Wild edible tree-kasai. http://rimbagunong.blogspot.co.id/2013/01/wild-edible-tree-7-kasai.html [5 Desember 2015]

Anonim. 2015a. Buah Duwet (Syzigium cumini). http://ar10.xtgem.com/tip/trick4 [2 Desember 2015]

Anonim. 2015b. http://www.republika.co.id/berita/senggang/unik/12/11/06/md103h-lima-buah-langka-indonesia-rasa-surga-2 [10 Desember 2015]

Anonim. 2015c. http://rimbagunong.blogspot.co.id/2013/01/wild-edible-tree-7-kasai.html [5 Desember 2015]

Anonim. 2018. Letak geografis. http://www.solokkota.go.id/index.php/profil/potensi/letak-geografis [18 Juni 2018].

Ariningsih, E. 2018. Konsumsi, Produksi dan Strategi Pengembangan Buah-buahan Lokal Indonesia. https://pse.litbang.pertanian.go.id/ind/pdffiles/PROS2013_05B_Ening.pdf [18 Juni 2018]

Chahal, G.S and Gosal SS. 2003. Principles and Procedurs of Plant Breeding: Biotechnological and Conventional Approaches. Narosa, New Delhi. [En.]

Denian, A dan A. Fiani. 1994. Karakteristik Morfologis Beberapa Nomor Tanaman Gambir. Prosiding Seminar Penelitian Tanaman Rempah dan Obat. Sub-Balitro Solok, (4): 29 – 30.

Fauza, H. 2005. Gambir (Uncaria gambir (Hunter)Roxb.). Dalam: Baihaki, A., Hasanuddin, Elfis, P. Hidayat, A. Sugianto, dan Z. syarif (Eds.) Kondisi Beberapa Plasma Nutfah Komoditi Pertanian Penting Dewasa ini. PPS Unpad - KNPN Litbang Deptan. Hal : 168 – 182.

Hermanto C., Indriani N.L.P., dan Hadiati S. 2013. Keragaman dan Kekayaan Buah Tropika Nusantara. Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian Kementerian Pertanian. Hal: 170. http://hortikultura.litbang.pertanian.go.id/downloads/B_tropika.pdf. [18 Juni 2018].

Ishaq, I. dan Mochamad, 2012. Buah Kesemek: Potensi Sumberdaya Genetik Kabupaten Garut Jawa Barat. Lokakarya Nasional Pengelolaan dan Perlindungan Sumber Daya Genetik di Indonesia: Manfaat Ekonomi untuk Mewujudkan Ketahanan Nasionla. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Jawa Barat, Bandung.

Kurniasari, I. 2017. Prediksi Kandungan Kimia Buah Kesemek (Diospyros kaki L.) dengan Spektroskopi Nir.[Tesis]. Pascasarjana IPB.

Mahmoud, I., M. Marzouk, M. Moharram, El-Gindi, dan A. Hasan. 2001. Acylated Flavonol Glycosides from Eugenia jambolana leaves. Phytochemistry 58: 1239 – 1244.

Mudiana, D. 2007. Perkecambahan Syzigium cumini. Biodiversitas volume 8 no 1 cit MA Gafur, I. Isa dan N. Bialangi. Isolasi dan Identifikasi Senyawa Flavonoid dari Daun Jamblang (Syzigium cumini ).Makalah. Fakultas MIPA Universitas Negeri Gorontalo.

Mudita, I.W. 2012. Kapundung. http://tanamankampung.blogspot.co.id/2012/03/kapundung.html.[5 Desember 2015]

Pinaria. A., A. Baihaki, R. Setimihardja, dan A.A. Daradjat. 1995. Variabilitas Genetik dan Heritabilitas Karakter-Karakter Biomasa 53 Genotipe Kedelai. Zuriat, Vol. 6 (2): 88 – 92.

Soedomo, P. 2000. Evaluasi penampilan fenotipik dan hasil kacang kapri. J. Hort., Vol. 10 (3): 165 – 176.

Steel, R.G.D. dan J.H. Torrie. 1995. Prinsip dan Prosedur Statistika PT. Gramedia. Jakarta.

Suhardi, B. dan Rahmawati D. 2006. Potensi dan Wilayah Pengembangan Kesemek Junggo. Buletin Plasma Nutfah Vol.12 (2).

Swasti, E. 2007. Pengantar Pemuliaan Tanaman. Diktat. Fakultas Pertanian Universitas Andalas. Padang.

Tjitrosoepomo, G. 2009. Morfologi Tumbuhan. Gadjah Mada University Press. Jogjakarta.




DOI: https://doi.org/10.24853/jat.3.1.19-29

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Powered by Puskom-UMJ