HUBUNGAN INDEKS MASA TUBUH DAN LINGKAR LENGAN ATAS PADA IBU HAMIL DENGAN KEJADIAN ANEMIA

Riszki Andi Ananti, I Idriani, Dewi Anggraini

Abstract


Anemia pada wanita hamil sering dijumpai, derajat ringan biasanya tidak merupakan komplikasi yang berarti. Namun pada derajat sedang apalagi pada derajat berat dapat memberikan gangguan serius atas proses kehamilan. Dan status anemia dikumpulkan sekali pada trimester kedua. Pertambahan berat badan ibu hamil 9.9kg lebih rendah untuk ibu hamil dengan rerata dianjurkan pertambahan bb 12,5kg. LILA dan IMT merupakan salah satu indikator untuk memeriksakan status gizi ibu hamil. Gizi yang kurang harus segera di perhatikan. Karena ibu hamil merupakan predisposisi. Tujuan penelitin ini adalah untuk mengetahui hubungan Indeks Masa Tubuh (IMT) dan Lingkar Lengan Atas (LILA) pada ibu hamil dengan kejadian Anemia di wilayah Puskesmas Kecamatan Tanah Abang Jakarta PusatDesain yang digunakan deskriptif kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Ibu Hamil di Puskesmas Kecamatan Tanah Abang Jakarta Pusat. Dengan sampel yang diambil sebanyak 60 Ibu hamil dengan kriteria inklusi Ibu hamil yang nilainya di bawah normal. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan random sampling. Hasil uji Chi Square Indeks Masa Tubuh (IMT) pada ibu hamil dengan kejadian Anemia diperoleh hasil p-value 0,177 < α (0,05), Hasil uji Chi Square Lingkar Lengan Atas (LILA) pada ibu hamil dengan kejadian Anemia, diperoleh hasil p-value 0,009 < α (0,05), Saran untuk peneliti selanjutnya adalah peneliti bisa melakukan penelitian sejenis dengan pengaruh yang lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.


Full Text:

PDF

References


Almatsier, sunita. (2010) Prinsip dasar ilmu gizi. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama

Arisman. 2010. Gizi Dalam Daur Kehidupan. Jakarta : EGC

Chris, Tanto. ( 2014). Kapita Selekta Kedokteran. Jakarta : Salemba Medika

Depkes RI. (2010) . Riset Kesehatan Dasar. Jakarta : Bhakti Husada

Depkes RI. Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2010. Laporan Hasil Riset Kesehatan Dasar 2010. Jakarta : Badan Litbangkes.

Kusmiyati, dkk. (2008). Perawatan Ibu Hamil. Yaogyakarta: Fitramaya

Notoatmodjo, 2005. Pendidikan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.

Notoadmojo. ( 2012 ) . Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta

Notoadmojo. ( 2014 ) . Ilmu Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta

Nursalam. (2008). Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika

Pratamawati. (2011). Hubungan Lengkar Lengan Atas dan Peningkatan BBLR. Awailable from: unimus

Sulistyoningsih, H. 2012. Gizi Untuk Kesehatan Ibu Dan Anak. Jakarta : Graha ilmu

Soetardjo, susirah. (2011) Gizi Seimbang Dalam Dasar Kehidupan. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama

Supariasa. 2012. Pendidikan Dan Konsultasi Gizi. Jakarta : EGC




DOI: https://doi.org/10.24853/ijnsp.v2i1.33-36

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Powered by Puskom-UMJ