Perancangan Sistem Kontrol dan Monitoring Beban Listrik Menggunakan Raspberry Berbasis Ip
Abstract
Perkembangan ilmu pengetahuan teknologi saat ini ditandai dengan bermunculannya alat-alat yang menggunakan sistem kontrol digital dan otomatis. Teknologi menjadi hal yang sangat berguna bagi kehidupan manusia, mulai dari teknologi mekanik, listrik, dan tentunya teknologi telekomunikasi. Di era globalisasi seperti sekarang ini teknologi sangat membantu aktivitas manusia agar lebih mudah dan lebih efisien. Penggunaan teknologi website saat ini dapat diaplikasikan sebagai sistem kontrol dan monitoring, yang digunakan untuk mengendalikan peralatan elektronika, sehingga user cukup mengontrol dari PC atau smartphone yang telah dihubungkan dengan jaringan internet. Dalam hal ini pengontrolan menggunakan mini PC Raspberry Pi yang memiliki beberapa keunggulan seperti low power dan relatif mudah apabila dihubungkan dengan web server dibandingkan dengan mikrokontroler. Dengan memanfaatkan mini PC Raspberry Pi sebagai web server dapat menggantikan fungsi PC pada umumnya.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.24853/resistor.1.1.1-6
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal terindeks oleh :