Meningkatkan Kualitas UMKM (Indo Dimsum) Melalui IUMK Serta Sosialisasi Manfaat Marketing Online di Era Pandemi Covid-19

N Romdhona, A Prabowo, RM Kristanti, S Serina

Abstract


Legalitas merupakan standarisasi yang harus dimiliki oleh pelaku usaha. Pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di tuntut harus memiliki legalitas tersebut untuk dapat bersaing di era pasar bebas. Tuntutan tersebut yang menjadi masalah karena pelaku usaha tidak sedikit yang mempunyai legalitas usaha. Berbagai macam kendala yang membuat pelaku usaha tidak mempunyai legalitas ini, seperti tidak adanya dana untuk mengurus legalitas, kurangnya pengetahuan dan informasi, dan lain sebaginya. Di sisi lain, saat ini pelaku usaha mengalami permasalahan di sektor pemasaran yang di akibatkan pandemic covid-19 yang menyebabkan penurunan hasil usaha. Tidak sedikit pelaku usaha yang kurang memanfaatkan media social sebagai sarana pemasaran produk untuk mengembangkan usaha. Dilihat dari permasalahan tersebut, tujuan dibuat tulisan ini untuk memaparkan hasil dari pengabdian masyarakat yang telah dilakukan yaitu mengenai pentingnya meningkatkan kualitas UMKM melalui IUMK serta sosialisasi manfaat marketing online di era pandemi covid-19. Wujud nyata untuk merealisasikan  upaya tersebut, peserta KKN UMJ mensosialisasikan pentingnya IUMK bagi pelaku usaha, serta mendampingi pembuatan IUMK. Tidak hanya sosialiasi dan pendampingan pembuatan IUMK, peserta KKN UMJ juga membantu mensosialisasikan manfaat marketing online dan pemanfaat berbagai macam social media untuk proses pemasaran produk.


Full Text:

PDF

References


Bismala, L. 2014. Analisis Strategi Pemasaran Pada UMKM di Sunatera Untuk Meningkatkan Daya Saing UMKM, jurnal Pembangunan Perkotaan, 2(2): 126-134.

Hadiyati, E. 2019. Strategi Keberlanjutan Kewirausahaan dan Daya Saing UMKM Dalam Menghadapi MEA. Proceeding The First National Conference on Business and Entrepreneurship. Surabaya: Universitas Ciputra.

Darmawan, D. 2012. Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi. PT Remaja Rosdakarya: Bandung.

Purwana ES, Dedi., Rahmi., dan Shandy Aditya. 2017. Pemanfaatan Digital Marketing Bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kelurahan Malaka Sari, Duren Sawit. Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Madani (JPMM). E-ISSN: 2580-4332. Vol.1 No. 1, Juli 2017.

Kuncoro, Mudrajat. 2010. Masalah, Kebijakan, dan Politik Ekonomika Pembangunan. Jakarta. Purwana ES, D


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:

Google Scholar

==============================================================================================================

Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756

E-ISSN: 2714-6286

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ