BIMBINGAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA, BERHITUNG DAN MENGAJI PADA ANAK-ANAK DESA PAGEDANGAN
Abstract
Program pembelajaran di tingkat sekolah dasar, terutama di kelas rendah diarahkan untuk membangun kemampuan membaca, berhitung. Di Desa Pagedangan masih ditemukan siswa kelas 3 SD yang belum bisa membaca dan menghitung dengan lancar dan baik. Untuk menangani permasalahan tersebut, kami menyusun program bimbingan belajar yang bertujuan untuk membantu siswa di Desa Pagedangan supaya bisa membaca, berhitung dan mengaji. Metode yang digunakan dengan tiga tahap yaitu sosial reflection, participation planning dan action. Evaluasi dilakukan dengan wawancara pada siswa dan warga setempat, untuk mengukur hasil program pendampingan belajar yang telah dilaksanakan. Hasil dari program pengabdian ini anak-anak yang semula tidak bisa membaca sama sekali mulai bisa mengenal huruf A-Z, beberapa juga mulai bisa membaca per-suku kata, hingga membaca beberapa kata yang ada di dalam buku yang disediakan. Untuk memperlancar berhitung kami memberikan PR (Pekerjaan Rumah) untuk latihan dengan contoh yang sudah diberikan, kemudian untuk mengaji, penulis mendampingi anak-anak dalam membaca iqra atau Al-Qur’an supaya anak-anak dapat membaca dengan baik dan benar. Untuk kedepannya apabila diadakan kegiatan KKN kembali di Desa Pagedangan diharapkan untuk tetap mengadakan program di bidang pendidikan namun lebih dioptimalkan kembali, dan bisa menambahkan program bidang kesenian di RW 01 dan 02 yang tidak sempat kami jangkau karena keterbatasan waktu dan juga SDM (Sumber Daya Manusia).
Full Text:
PDFReferences
Ali, W. (2020). Online and Remote Learning in Higher Education Institutes: A Necessity in light of COVID-19 Pandemic. Higher Education Studies, 10(3), 16.
. https://doi.org/10.5539/hes.v10n3p16
Arif, M. (2013). Manajemen Madrasah dalam Upaya Peningkatan Mutu Pendidikan Islam.
I Ketut Sudarsana. (2016). Peningkatan Mutu Pendidikan Luar Sekolah dalam Upaya Pembangunan Sumber Daya Manusia. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.25078/jpm.v1i1.34
Pane, A., & Dasopang, M. D. (2017). Belajar dan Pembelajaran. FITRAH : Jurnal Kajian Ilmu-Ilmu Keislaman, 03(2). jurnal.iain-padangsidimpuan.ac.id/index.php/F
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:
==============================================================================================================
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756
E-ISSN: 2714-6286
==============================================================================================================