PKM FOTO PRODUK DAN UPLOAD GAMBAR VIA MEDSOS PADA OK OCE KECAMATAN CAKUNG
Abstract
Kecamatan Cakung adalah salah satu kecamatan yang berada di wilayah kotamadya Jakarta Timur. Dengan luas wilayah 4.240,93 Ha, jumlah penduduk 527.341 jiwa dan jumlah kepala keluarga sebesar 180.068. Tingkat pertumbuhan penduduk 2.63% per tahun dengan jumlah Rukun Warga (RW) sebesar 89 RW dan jumlah Rukun Tetangga (RT) sejumlah 1004 RT yang tersebar dalam tujuh kelurahan, yaitu Penggilingan, Pulogebang, Ujung Menteng, Rawa Terate, Jatinegara, Cakung Barat dan Cakung Timur. Wilayah ini terpadat bukan hanya di kotamadya Jakarta Timur, bahkan se-Indonesia. Di dalamnya terdapat kawasan khusus industri, karena kegiatan di sektor industrinya sangat dominan, dengan pabrik-pabrik besar (berat) maupun kecil (ringan dan industri rumah tangga) yang menghasilkan berbagai macam produk. Di antara industri tersebut adalah kawasan industri Pulogadung (PT.JIEP), Perkampungan Industri Kecil (PIK) dan industri lainnya. Meskipun Kecamatan Cakung termasuk kawasan khusus industri, namun karena kepadatannya masih banyak terdapat wilayah yg kumuh & miskin (KuMis). Pemerintah berupaya untuk menangani permasalahannya dengan upaya melakukan peningkatan munculnya UMKM baru melalui Ok Oce. Namun, Peran Ok Oce belum cukup optimal menjangkau hingga ke tingkat kelurahan. Hal ini ditandai dari target pelatihan masih belum tercapai, seperti target munculnya 200 UMKM baru per tahun sd bulan September 2018 baru terbentuk 50 UMKM baru. Target pelatihan sejumlah 800 peserta baru tercapai 570 peserta. Pengetahuan dan keterampilan dasar penggunaan teknologi juga belum cukup dimiliki. Tim pengabdi memberi pengetahuan dan skill menggunakan teknologi sederhana kepada anggota Ok Oce untuk memasarkan usahanya. Metode yang digunakan dengan penyuluhan dan pelatihan. Targetnya adalah peserta memiliki kemampuan memasarkan usahanya dengan media sosial.
Full Text:
PDFReferences
Kasi Pemerintahan Kec.Cakung. (2018). Jumlah Rt dan Rw Kecamatan Cakung. Jakarta Timur.
Kepala sektor Dukcapil Kecamatan Cakung. (2018). Luas Wilayah dan Jumlah Penduduk Kecamatan Cakung. Jakarta Timur.
Latifah, R., Mujiastuti, R., & Hendra. (2018). Analisis Penggunaan Inbound Marketing Di Umkm Fashion Kelurahan Penggilingan. Semnastek 2018. Jakarta: Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Maxmanroe.com. (n.d.). Retrieved September 17, 2019, from https://www.maxmanroe.com/vid/teknologi/internet/pengertian-media-sosial.html
Mujiastuti, R., & Latifah, R. (2018). Modul Referensi Kewirausahaan IT Penggunaan Sosial Media Dalam Inbound Marketing. Yogyakarta: Canting Mas Anyar.
Ok Oce Indonesia. (2018). https://okoce.net/. Retrieved September 17, 2019, from https://okoce.net/
Om.Makplus. (2015, December 25). http://www.definisi-pengertian.com. Retrieved September 17, 2019, from http://www.definisi-pengertian.com/2015/12/definisi-pengertian-email-surat-elektkronik-ahli.html
Rebecca. (2017, Juli 19). Retrieved September 17, 2019, from www.progresstech.co.id: https://www.progresstech.co.id/blog/cara-membuat-cta/
Rully Mujiastuti, H. R. (2018). Analisis Teknologi Inbound Marketing Untuk Peningkatan Pemasaran Produk Fashion Pada Umkm Di Kelurahan Penggilingan. Jakarta: Teknik Informatika Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:
==============================================================================================================
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756
E-ISSN: 2714-6286
==============================================================================================================