MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT PAMULANG BARAT DALAM MENGHINDARI RIBA MELALUI SOSIALISASI PERBANKAN SYARIAH
Abstract
Dewasa ini tidak sedikit para pelaku usaha dan ibu rumah tangga melakukan transaksi baik utang piutang maupun jual beli tanpa memperhatikan adanya riba. Hal tersebut dialami warga RW 03 Pamulang Barat khususnya ibu rumah tangga dalam bertransaksi. Melalui pengabdian masyarakat ini, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) melakukan pengamatan, wawancara dan sosialisasi mengenai riba dan bunga bank serta solusi untuk menghindari riba pada jamaah majelis ta'lim Ar-Rahmat RW 03 Kelurahan Pamulang Barat, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan. Masyarakat Indonesia perlu mengenal sistem bank syariah agar bisa terhindar dari riba. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk mengedukasi masyarakat khususnya jamaah majelis ta’lim Ar-Rahmat RW 03 Pamulang Barat agar bisa terhindar dari riba. Pendekatan yang digunakan berupa pemaparan materi langsung kepada warga, memberikan pemahaman akan hukum riba pada bunga bank konvensional dan meyakinkan warga agar mau beralih menggunakan sistem yang disyariatkan Islam. Hasil pengabdian masyarakat ini adalah jamaah majelis ta’lim Ar-rahmat Pamulang Barat menjadi lebih paham tentang riba dan jenis-jenisnya serta mulai tergerak untuk beralih dari sistem keuangan konvensional yang rentan akan riba ke sistem keuangan syariah, melalui pembukaan rekening pada bank syariah sebagai salah satu solusi dalam menghindari riba.
Full Text:
PDFReferences
Mardani, Ayat-ayat dan Hadis Ekonomi Syariah, Jakarta : PT Raja Grafindo Persada, 2012.
Ascarya, Akad dan Produk Bank Syariah, Jakarta : PT Raja Grafindo Persada, 2011.
Syafi’i Antonio Muhammad, Bank Syariah, Jakarta : Gema Insani, 2001.
Nur Diana Ilfi, Hadis-hadis Ekonomi, Malang : UIN-Maliki Press, 2012.
Ismanto Kuat, Manajemen Syari’ah, Yogyakarta : Pustaka Pelajar, 2015
Suhendi Hendi, Fiqh Muamalah, Jakarta: Rajawali Pers, 2013.
Qiroáh. 2014. Jurnal Pendidikan Agama Islam.Vol 6 No 2 hlm 59
Hera Setiawati, 2019, Komunikasi Persuasif Riba Krisis Center dalam Sosialisasi Gerakan Anti Riba. Fakultas Ilmu Dakwah dan Komunikasi. Skripsi. UIN Syarif Hidayatullah
Khotibul Umam. 2017. Pelarangan Riba dan Penerapan Prinsip Syariah dalam Sistem Hukum Perbankan di Indonesia. Volume 29 no 3. Fakultas Hukum. Universitas Gadjah Mada
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:
==============================================================================================================
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756
E-ISSN: 2714-6286
==============================================================================================================