Sosialisasi Protokol New Normal

Munaya Fauziah, Ernyasih Ernyasih, Andriyani Andriyani, Adithya Raidipa Wisesa, Ade Ratna Nirmala

Abstract


Ciputat menempati posisi tiga besar dengan kasus Covid-19 di bulan April 2020 di Kota Tangerang Selatan. Pengabdian Masyarakat di Ciputat merupakan salah satu cara untuk memberikan edukasi kepada masyarakat di wilayah ini mengenai Covid-19 untuk menekan peningkatan kasus Covid-19. Kampus B Universitas Muhammadiyah Jakarta terletak di wilayah ini sehingga kegiatan pengabdian masyarakat ini memungkinkan untuk dilaksanakan mengingat saat pengabdian masyarakat ini dilaksanakan bersamaan dengan diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar. Target pengabdian masyarakat ini yaitu peningkatan pemahaman dan sikap terhadap protokol kesehatan new normal pada anak-anak penghuni Yayasan Irtiqo Kebajikan yang berlokasi di Ciputat. Yayasan ini adalah yayasan yang bergerak dalam pendidikan untuk anak yatim dan dhuafa. Yayasan belum mendapatkan sosialisasi mengenai protokol kesehatan new normal. Jumlah peserta anak yatim dan dhuafa yang mendapatkan sosialisasi sebanyak 30 anak. Materi sosialisasi disampaikan dengan poster dan ceramah. Sebanyak 16 anak yang memenuhi kriteria evaluasi sikap sesudah sosialisasi. Hasil evaluasi menunjukkan sikap anak yang setuju dan sangat setuju cuci tangan  pakai sabun dapat mencegah Covid-19 sebesar 93,7% dan semua anak bersikap akan menjaga jarak dan menggunakan masker kalau ke luar rumah. Kesimpulan yang diperoleh, mayoritas anak memiliki sikap positif terhadap protokol new normal. Disarankan kepada pihak yayasan agar sosialisasi dapat dilakukan berulang oleh pihak yayasan sehingga sikap ini selanjutnya dapat diwujudkan dalam perilaku sehari-hari anak-anak yayasan khususnya dan pengurus serta masyarakat di lingkungan yayasan secara umum.

 

Kata Kunci: sosialisasi, sikap, anak, protokol kesehatan new normal, covid-19


Full Text:

PDF

References


Pemerintah Kota Tangerang Selatan. 2020. Informasi Terkait Covid-19. Diakses dari https://lawancovid19.tangerangselatankota.go.id/

Kemenkes. 2020. Panduan_Pencegahan_Pengendalian_COVID-19_di_Perkantoran_dan_Industri. Diakses dari http://hukor.kemkes.go.id/uploads/produk_hukum/KMK_No__HK_01_07-MENKES-328-2020_ttg_Panduan_Pencegahan_Pengendalian_COVID-19_di_Perkantoran_dan_Industri.pdf

Kemenkes.2020. 5 Langkah Cuci Tangan Pakai Sabun. Direktorat Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Direktorat Jenderal Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit. Diakses dari http://www.p2ptm.kemkes.go.id/

Kemenkes. 2020. Cuci Tangan Pakai Sabun. Diakses dari: https://covid19.go.id/edukasi/masyarakat-umum/cuci-tangan-pakai-sabun

Kemenhumham.2020. Pembatasan Sosial Berskala Besar dalam Rangka Penanganan Covid-19. Diakses dari https://covid19.go.id/p/regulasi/pp-no-21-tahun-2020-tentang-psbb-dalam-rangka-penanganan-covid-19.

Lotfi, M,. Hamblin, M.R., Rezaei, N. 2020. COVID-19: Transmission, prevention, and potential therapeutic opportunities. Clin Chim Acta, 2020 Sep; 508: 254–266

Suherman, Aini, FQ. 2019. Analisis Kejadian Diare pada Siswa di SD Negeri Pamulang 02 Kecamatan Pamulang Tahun 2018. Jurnal Kedokteran dan Kesehatan. Vol 15, No.2.2019 Diakses dari https://jurnal.umj.ac.id/index.php/JKK/article/view/4175/3266


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:

Google Scholar

==============================================================================================================

Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756

E-ISSN: 2714-6286

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ