Edukasi Protokol Kesehatan dalam Menjalankan New Normal di Masa Pandemik Melalui Media Poster

Rahmawati Rahmawati, Sari Fathu Rahmah, Deyan Regita Mahda, Tri Purwati, Bagus Suryo Utomo, Abdul Mazid Nasution

Abstract


Corona  Virus  Disease 2019 (Covid-19)  adalah  penyakit  jenis  baru  yang  belum  pernah  diidentifikasi  sebelumnya  pada manusia. Virus penyebab Covid-19 ini dinamakan SarsCoV-2. Virus ini sudah menyebar ke berbagai negara, salah satunya adalah Indonesia. Di Indonesia telah mengeluarkan status tanggap darurat bencana, terhitung mulai tanggal 29 Februari 2020  hingga  29  Mei  2020  terkait  pandemi virus  ini  dengan  jumlah  waktu  berkisar  91 hari. Wabah     penyakit     coronavirus     2019 (Covid-19) telah menciptakan krisis kesehatan global yang telah memiliki dampak yang  mendalam  pada  cara  kita  memahami dunia    dan    kehidupan    kita    sehari-hari.  Langkah-langkah   untuk pencegahan    juga    telah    dilakukan    oleh pemerintah    untuk    dapat    menyelesaikan kasus luar biasa ini, seperti menyosialisasikan gerakan Physical Distancing, Stay at  Home,  memakai  masker saat  keluar  rumah, serta menrapkan Protokol kesehatan dimanapun berada. Akan tetapi masih banyak masyarakat yang masih lalai dalam memperhatikan protokol kesehatan terlebih di EraNew Normal ini. Sehingga diperlukan Sosialisasi dan Edukasi untuk menigkatkan pemahaman masyarakat pentingnya memperhatikan protokol kesehatan dalam melaksanakan aktivitas. Berdasarkan latar belakang ini, maka Universitas Muhammadiyah Jakarta melaksanakan pengabdian masyarakan melalui KKN Online. Program yang akan dijalankan adalah edukasi Protokol Kesehatan dalam menjalankan New Normal melalui media poster yang kemudian di sosialisasikan melalu media sosial. Penggunaan Poster ini diharapkan meningkatkan minat baca masyarakat.

Full Text:

PDF

References


Buana, D. (2020). Analisis Perilaku Masyarakat Indonesia dalam Menghadapi Pandemi Virus Corona (Covid-19) dan Kiat Menjaga Kesejahteraan Jiwa. Jurnal social dan budaya syar-i, 7(3),1-14.

Depkes RI. (2020). Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Desease (COVID-19). Jakarta: Kemenkes RI & Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit.

Frontiers. (2020). Coronavirus Disease (COVID-19): The Impact and Role of Mass Media During the Pandemic. Di akses pada 9 Agustus 2020 melalui situs web https://www.frontiersin.org/research-topics/13638/coronavirus-disease-covid-19-the-impact-and-role-of-mass-media-duringthepandemic#authors.

Kaplan, A. M., & Haenlein, M. (2010). Users of the world, unite! The challenges and opportunities of Social Media. Business Horizons. https://doi.org/10.1016/j.bushor.2009.09.003

Subianto, Bambang, Ismail, dkk. (2018). Perancangan Poster Sebagai Media Edukasi Peserta Didik, Jurnal Desain Vol 5, No 03 (2018), Institute for Research and Community services (LPPM) Universitas Indraprasta PGRI

World Health Organization. (2020). Coronavirus disease 2019 (COVID-19). Di akses pada 9 Agustus 2020, dari: https://www.who.int/docs/default-source/coronaviruse/20200312-sitrep-52-covid-19.pdf?sfvrsn=e2bfc9c0_2

Yusandika, Dian, Ajo, Istihana, & Susilawati, Erni Susilawati. (2018). Pengembangan Media Poster Sebagai Suplemen Pembelajaran Fisika Materi Tata Surya, Indonesian Journal of Science and Mathematics Education 01 (3) (2018) 187-196


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:

Google Scholar

==============================================================================================================

Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756

E-ISSN: 2714-6286

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ