Pengembangan Potensi Hasil Kebun Menjadi Inovasi Produk Makanan Ringan sebagai Upaya Peningkatan Perekonomian Masyarakat
Abstract
Banyak sektor yang terdampak virus corona, salah satunya adalah bidang perekonomian. Pada masa sekarang tidak hanya kepala rumah tangga saja yang mencari nafkah, bahkan ibu rumah tangga telah berupaya untuk membantu perekonomian keluarga demi memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kesempatan lapangan kerja semakin sempit, tidak sedikit orang berpikir untuk kembali ke kampung halaman mereka demi mempertahankan hidup dan memenuhi kebutuhan sehari-hari, Potensi untuk membuka usaha sangat besar di daerah pedesaan. Seperti halnya di wilayah kecamatan Cileungsi dan kampung Cibinong RT 003/ RW 002 Desa Tanjungsari Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak, Banten. Penghasil singkong yang berkualitas dan melimpah banyak ditemui di wilayah Tanjungsari Rt 003/RW 002 Kecamatan Maja, kemudian di kelurahan gandoang, RT 001/RW 005, kecamatan Cileungsi Bogor juga memiliki potensi lahan sebagai penghasil buah pisang. Ketidakberdayaan masyarakat dalam mengakses potensi lokal dan produk lokal itu di sebabkan karena kurangnya pengetahuan dan kurangnya keterampilan. Dalam kegiatan ini, metode yang di kembangkan adalah pengembangan penyuluhan, pendidikan dan pelatihan, serta demo pembuatan produk. Melalui program ini, masyarakat akan mengembangkan usaha yang berbasis potensi lokal yang meliputi singkong dan buah pisang sebagai produk unggulan dari masing-masing daerah tersebut. Setelah mengakses pengetahuan dan keterampilan, masyarakat mampu mengakses potensi yang ada di lingkungan mereka, sehingga dapat menambah pendapatan keluarga menuju masyarakat sejahtera dan desa mandiri.
Full Text:
PDFReferences
Ekaputri S. 2015. Perbandingan keragaman morfologis pisang kapok unti sayang (Musa balbisiana) hasil subkultur 1 sampai 6. (skripsi).Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor
Simmond NW. 1966. Bananas 2nd ed. London (UK); Longmans.512 pp
BPJS ketenagakerjaan; Data pekerja yang terkena covid-19
Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI); Data Pekerja Migran Indonesia (PMI)
Brien,O. 2003; Lemak dalam kue kering sebagai shortening,flavor, dan mouthfeel.
Mubarok (2015)& Nuzuliyah (2018); Bisnis rumah tangga dan meningkatkan nilai tambah produk.
Rahmawati. Fitri. 2009. Pengembangan Industri Kreatif Melalui Pemanfaatan Pangan Lokal Singkong. Seminar Nasional ”Peran Pendidikan Kejuruan Dalam Pengembangan Industri Kreatif. Yogyakarta: UNY Jurusan PTBB.
Koswara,Sutrisno. Modul Teknologi Pengolahaan Umbi-Umbian (Bagian 6: Pengolahaan Singkong). Bogor: Bogor Agricultural University. ( Di Akses Pada 8 September 2018)
Ditbinlitabnas (1996) Pedoman Pelaksanaan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Oleh Perguruan Tinggi, Dikjen Dikti, Jakarta: Depdikbud.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:
==============================================================================================================
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756
E-ISSN: 2714-6286
==============================================================================================================