Pengelolaan Keuangan Berbasis Perangkat Teknologi Bergerak Untuk Pemuda Di Desa Sukaresmi, Kabupaten Cianjur

Johannes Hamonangan Siregar, Chaerul Anwar, Mohamad Johan Budiman

Abstract


Pemuda merupakan bagian penting dalam masyarakat desa untuk mendukung kemajuan ekonomi berbasis teknologi informasi. Menggunakan teknologi baru untuk menyelesaikan pekerjaan dan melakukan kegiatan bisnis, diharapkan akan dapat dikembangkan oleh pemuda. Tujuan kegiatan ini adalah mengembangkan kesadaran akan pentingnya pengelolaan keuangan dengan memanfaatkan perangkat teknologi bergerak untuk para pemuda di Desa Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Metode pelaksanaan kegiatan ini terdiri dari tiga tahap. Tahap pertama adalah melakukan pengamatan melalui wawancara dan diskusi untuk mengetahui masalah yang timbul dalam pengelolaan keuangan. Tahap kedua adalah pemaparan materi melalui ceramah dan diskusi mengenai pemanfaatan perangkat. Tahap ketiga adalah pendampingan kepada pemuda untuk menyelesaikan masalah yang berkaitan hal teknis. Melalui kegiatan ini, pemuda menerima proses pembelajaran untuk mendapatkan pengetahuan dasar mengenai manfaat sistem perangkat keras dan perangkat lunak pada perangkat teknologi bergerak. Hasil kegiatan yang diperoleh dari kuesioner dan wawancara menunjukkan bahwa peserta kegiatan ini memahami pentingnya pengelolaan keuangan untuk usaha pekerjaan, bisnis dan organisasi dengan menggunakan perangkat teknologi bergerak. Dengan menyadari manfaat dan dapat menggunakan perangkat teknologi bergerak untuk pengelolaan keuangan maka kegiatan usaha dan bisnis akan dapat diperluas untuk mendukung kemajuan ekonomi desa.

Full Text:

PDF

References


Antara Banten (2020, September 16). Mahasiswa UPJ Tangerang bangun pipa air bersih bagi warga desa, Retrieved from Antara Banten Web Site: https://banten.antaranews.com/berita/126510/mahasiswa-upj-tangerang-bangun-pipa-air-bersih-bagi-warga-desa

APJII. (2019). Penetrasi Internet Indonesia 2018, Buletin APJII Edisi 40 – Mei 2019, 1.

Badan Pusat Statistik (BPS). (2019). Statistik Telekomunikasi Indonesia 2018. Jakarta: Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik (BPS). (2020). Kecamatan Sukaresmi Dalam Angka 2020, Cianjur : Badan Pusat Statistik Kabupaten Cianjur.

Cianjur, Radar. (2020, April 23). Empat Tahun, Jalan di Desa Sukaresmi tak Kunjung Diperbaiki, Begini Kondisinya. Retrieved from Radar Cianjur Web Site: https://www.radarcianjur.com/2020/04/23/empat-tahun-jalan-di-desa-sukaresmi-tak-kunjung-diperbaiki-begini-kondisinya/

Kemendesa. (2020). Indeks Desa Membangun (IDM).

News, J. (2019, Desember 23). Sekdes Desa Sukaresmi Herman bekerja sepenuh hati untuk melayani warga. Retrieved from Journal News Web site: https://www.journalnews.co.id/2019/12/sekdes-desa-sukaresmi-herman-bekerja.html

Siregar, J.H., Anwar, C., & Singadji, M.. (2019). Pengelolaan Pemanfaatan Aplikasi Sistem Informasi untuk Aktivitas Warga Kelurahan Sawah Baru, Tangerang Selatan. Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat SEMNASKAT 2019, 24 September 2019, Jakarta: Universitas Muhammadiyah Jakarta

UPJ. (2016). Rencana Induk Pengabdian kepada Masyarakat UPJ 2015-2026. Tangerang Selatan: Universitas Pembangunan Jaya.

Yulianto, M. E., Aprieska, R., Maryono, H. & Raharjo, T. (2019). BUMDESA Pilar Kekuatan Indonesia, Jakarta: Prasetiya Mulya Publishing


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:

Google Scholar

==============================================================================================================

Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756

E-ISSN: 2714-6286

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ