KONTEKSTUALISASI PENDIDIKAN MULTIKULTURAL SEBAGAI STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PERSPEKTIF ISLAM (TELAAH TAFSIR AL-QURAN SURAT AR-RUM AYAT 22 DAN AL-HUJURAT AYAT 11-13)

Tara Prayoga, Saiful Bahri, siti Shofiyah

Abstract


Kontekstualisasi Pendidikan Multikulural sebagai Kebijakan dan Strategi Pemberdayaan Masyarakat dalam Perspektif Islam (Telaah Tafsir Al-Quran QS. ar-Rum ayat 22 dan al-Hujurat ayat 11-13). Tesis Magister Studi Islam, Konsentrasi Pendidikan Islam, Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Jakarta. 2021. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis secara kritis tentang kontekstualisasi pendidikan multikultural sebagai kebijakan dan strategi pemberdayaan masyarakat dalam perpektif Islam (telaah tafsir Al-Quran QS. Ar-Rum ayat 22 dan al-Hujurat ayat 11-13). Hasil penelitian ini diharapkan akan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah, lembaga pendidikan, dan masyarakat dalam mewujudkan pendidikan multikultural yang integral mencakup kebijakan dan strategi yang objektif dalam perspektif Islam . Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan berlandaskan pada ayat Al-Quran surah ar-Rum ayat 22 dan al-Hujurat ayat 11-13 yang mengangkat isu mengenai pendidikan multikultural. Adapun pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode kajian pustaka, yaitu pengumpulan data literatur sesuai objek pembahasan yang dimaksud Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa surah ar-Rum ayat 22 dan al-Hujurat ayat 11-13 menyimpulkan terdapat tiga nilai pendidikan multikultural yaitu nilai demokratisasi, pluralisme dan humanisme . Adapun penentuan kebijkan dan strategi pendidikan multikultural berdasarkan tiga nilai tersebut diantaranya: a) membentuk Lembaga Pendidikan Multikultural Berbasis Masyarakat/Sekolah, b) Mengadakan kajian literatur mengenai pengembangan kurikulum pendidikan multikultural, kemudian sosialisasikan hasil kajian itu sampai kepada satuan pendidikan, c) Menerapkan pola pembelajaran secara berkelompok, tematik, serta diipusatkan kepada peserta didik dalam menyelesaikan persoalan sosial, dan d) Mengevaluasi seluruh aspek kemampuan peserta didik yang berkaitan dengan pendidikan multikultural meliputi persepsi, apresiasi, dan tindakkan terhadap budaya lain. Di samping itu Masyarakat berhak menyelenggarakan pendidikan berbasis masyarakat pada pendidikan formal dan non-formal sesuai dengan kekhasan agama, lingkungan sosial, dan budaya untuk kepentingan masyarakat

Full Text:

PDF

References


Amirsyah. (2017). Pendidikan Multikultural Mengawal Keutuhan NKRI. Jakarta: Bani Abbas Publishing.

Arikunto, S. (1990). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Gusmian, I. (2003). Khazanah Tafsir Indonesia. Bandung: Teraju.

Hamka, B. (2007). Tafsir Al-Azhar. Singapura: Pustaka Nasional PTE LTD.

Katsir, I. (1998). Tafsir Quranil Azhim. Beirut: Dar al-Kotob al-Ilmiyah.

Rachmat. (2014). Manajemen Strategi. Bandung: CV Pustaka Setia.

Raharjo, M. (n.d.). Hermeutika Gadameria: Kuasa Bahasa dalam Wacana Politik Gus Dur. Malang: UIN Malang Press.

Raihani. (2017). Pendidikan Islam dalam Masyarakat Multikultural. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Razikin, B., & (dkk.). (2009). 101 Jejak Tokoh Islam. Yogyakarta: e-Nusantara.

Rozi, A. F., & Rokhmah, N. (2019). Tafsir Klasik: Analisis Terhadap Kitab Tafsir Era Klasik. Jurnal KCA Jurusan Ushuluddin STAI Al-Fithrah Vol.9 No. 2 Agustus 2019, 164.

Shihab, M. (2002). Tafsir Al-mishbah (pesan, kesan dan keserasian Al-Qur’an). Jakarta: Lentera Hati.

Statistik, B. P. (2020). Statistik Kriminal 2020. Jakarta: BPS RI.

Tilaar, H. (2004). Multikulturalisme: Tantangan-tantangan Global Masa Depan dalam Transformasi Pendidikan Nasional. Jakarta: Grasindo.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Penelitian LPPM UMJ Indexed by:

Google Scholar

==============================================================================================================

Prosiding Seminar Nasional Penelitian LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756

E-ISSN: 2745-6080

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ
slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor