KARAKTERISTIK PERUBAHAN FASA PADA PROSES KALSINASI DOLOMIT DENGAN METODE KALKULASI MATCH!3

Eko Sulistiyono, Latifa Hanum Lalasari

Abstract


Proses kalsinasi mineral dolomit berperan penting dalam pembuatan bahan industri yang bernilai tinggi. Hal ini karena dolomit alam sulit untuk dirubah menjadi produk lain dengan proses pelarutan kimia karena memerlukan waktu yang cukup lama. Melalui pengaturan proses kalsinasi maka dapat diperoleh proses pemisahan magnesium dan kalsium dari dolomit. Dengan terpisahkanya magnesium dan kalsium dari dolomit mampu diperoleh peningkatan nilai tambah yang tinggi.  Pada paper ini akan dipaparkan hasil dari pengamatan perubahan fasa dolomit pada proses kalsinasi dengan metode Match!3. Proses kalsinasi dolomit yang dipilih untuk dilakukan analisis kalkulasi match!3 adalah temperatur 675OC selama 4 jam, temperatur 725OC selama 4 dan 6 jam dan temperature 900OC selama 4 jam. Hasil kalkulasi Match!3 menunjukkan titik krusial proses kalsinasi pada temperatur725OC selama 4, yaitu mulai terbentuk fasa CaO dengan kadar 0,1 %. Sehingga untuk mendapatkan proses pemisahan magnesium dan kalsium pada dolomit, kisaran proses kalsinasi dilakukan pada temperatur 725OC dan waktu 4 jam. Oleh karena itu pada percobaan berikutnya perlu dilakukan analisis kinetika reaksi kalsinasi dolomit, melalui analisis perubahan fasa hasil kalsinasi dengan perhitungan match!3.

Full Text:

PDF

References


Ahmad Royani, Eko Sulistiyono & Deddy Sufiandi.2016. Pengaruh Suhu Kalsinasi Pada Proses Dekomposisi Dolomit. Jurnal Sains Materi Indonesia Vol.18. No. 1, Oktober 2016, Hal. 41-46, ISSN:1411-1098.

Ahmad Royani, Eko Sulistiyono, Agus Budi Prasetiyo & Rudi Subagja. 2018. Extraction of Magnesium from Calcined Dolomite ore using Hydrochloric Acid

Angelina O.Vironika dan Lydia Rochmawati. 2022. Sintesis CaCO3 dari Dolomit Bangkalan Dengan Metode Leaching Jurnal Sains dan Matetematika t, Vol 7, No.1 April 2022:39-42. E-ISSN: 2548-1835.

Alfonso Bosellini, Piero Gianolla, and Marco Stefani.2003. Geology of the Dolomites. Episodes, Vol. 26, no. 3 : pp.181-185.

Eko Noviandi Ginting, Iput Pradiko, Rana Farrasati & Suroso Rahutomo. 2020. Pengaruh Rock Phospate dan Dolomit terhadap Distribusi Perakaran Tanaman Kelapa Sawit pada tanah Ultisol.Jurnal Agrikultura.2020.31(1):32-41. ISSN:0853 -2885.

Eko Sulistiyono, Florentinus Firdiyono, Nadia Chrisayu Natasha, Deddy Sufiandi.2015. Pengaruh Ukuran Butiran Terhadap Struktur Kristal Pada Proses Kalsinasi Parsial Dolomit, Majalah Medtalurgi (2015)3:125-132. www.ejurnalmetalurgi. Com.

Eko Sulistiyono, F. Firdiyono, NC Natasha and Y.Amalia.2017.Comparison of Dolomite Crystal Structure, Calcination Dolomite, and Magnesium Hydroxide in Partial Calcination and Slaking Process.IOP Conference Series: Materials Science and Engineering 176(2017)012041, doi: 10. 1088/1757-899X/176/012041,

Moh Muntaha.2007.Identifikasi Kekuatan Batu Kumbung (Batu Putih) Sebagai Salah Satu Alternatif Bahan Bangunan. Jurnal APLIKASI, Volume 2. No.1, Februari 2007, ISSN.1907-753X.

Muhammad Ramadhan, Asmarlaili Sahar Hanafiah & Hardi Guchi.2018. Respon pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq.).terhadap Pemberian Dolomit, Pupuk dan Bakteri Pereduksi Sulfat pada Tanah Sulfat Masam di Rumah Kaca, Jurnal Agroeteknologi FP USU, Vol.6,No.3, Juli 2018(61):432-441. e-ISSN:2337-6597.

L Rohmawati, S P Sholicha, S Holisa SP and W Setyarsih.2019. Identification of Phase CaCO3/MgO in Bangkalan Dolomite Sand as An Antibacterial Substance. Journal of Physics: Conference Series. 1417 (2019) 012001, doi:10.1088/1742-6596/1417/1/012001

Septian Firdaus dan Agung Setianto.2018. Interprestasi Struktur Geologi Berdasarkan Citra Landstad 8, SRTM Dan Anomali Medan Gravitasi Satelit di Cekungan Jawa Timur Utara. Prosiding Seminar Nasional Geotik 2018. ISSN: 2580-8796, Hal : 193-204

Solihin, Tri Arini dan Eni Febriana.2012. Synthesis of Ultra Fine Grain Magnesium Carbonate Part 1. Calcination Behaviour 0f Indonesia Dolomite. Majalah Metalurgi, V 27.3.2012, ISSN 0216-3188/ hal 273-278


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


==============================================================================================================

Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023

ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ