PENGUKURAN KINERJA SUPPLY CHAIN DENGAN MENGGUNAKAN METODE (SCOR) DAN (AHP) (Studikasus di PT MGP)

Tita Pratama Putri, Dede Rukmayadi

Abstract


PT. MGP ialah industri manufaktur yang memproduksi cat semprot untuk otomotif, peningkatan permintaan baik dari segi kuantitas, ragam produk, dan jumlah customer membuat perusahaan harus bisa melakukan terobosan baru agar bisa dilakukan secara maksimal. Salah satu cara untuk memenuhi permintaan customer yaitu, dengan mengevaluasi dan mengendalikan kinerja Supply Chain. Selama ini, PT. MGP belum memiliki sistem pengukuran kinerja supply chain yang lengkap, hanya mengukur matrik secara fungsional saja. Hal tersebut dinilai belum lengkap karena tidak mencakup seluruh permasalahan perusahaan sehingga dibutuhkan suatu metode yang bisa menganalisa kinerja perusahaan secara keseluruhan. Pada penelitian ini akan dibahas suatu metode pengukuran kinerja dengan menggunakan metode Supply Chain Operation Reference (SCOR) yang dinilai lebih lengkap, sistematis dan lebih terintegrasi. Selain SCOR digunakan juga metode Analytical Hierarchy Proces (AHP). Metode ini bertujuan untuk memberikan bobot pada setiap matriknya sehingga dapat diketahui performance attribute mana yang paling penting dalam menunjang efektifitas supply chain. Dari 38 indikator kinerja yang di ajukan untuk diukur, terdapat 28 KPI yang valid, nilai kinerja tertinggi ada pada proses Make sebesar 20.089, sedangkan nilai terendah adalah Return 9.030 dan hasil rekapitulasi total kinerja SCM adalah sebesar 84,438 (Bagus).

Full Text:

PDF

References


Chan, F.T.S. 2003.Performance Measurement in a Supply Chain, International Journal of Advance Manufacturing Technology, 21:534-548

Chopra, S. and Meindl, P. 2007. Supply Chain Management: Strategy, Planning, and Operation 2nd or 3rd Edition. New Jersey : Pearson Prentice Hall.

Lubis, P.I. dan Kusumanto, I. 2018. “Penilaian Kinerja Karyawan Menggunakan Metode Key Performance Indicators (KPI) ( Studi Kasus : CV. Bunda Bakery Pekanbaru ).” 15(2):37–45.

Putri, I.W.K. dan Surjasa, D. 2018. Pengukuran Kinerja Supply Chain Management Menggunakan Metoda SCOR (Supply Chain Operation Reference), AHP (Analytical Hierarchy Process) dan OMAX (Objective Matrix) dI PT. X. Jurnal Teknik Industri. Universitas Trisakti. Vol 8, No 1 (2018).

Rukmayadi, D, Marimin, Haris, U., Yani, M. 2016. Rubber Agro-Industry Green Logistic Conceptual Model. International Journal of Supply Chain Management.Vol. 5, No. 3, September 2016 : 192-204. ExcelingTech Pub, UK (http://excelingtech.co.uk/)

Saaty, T.L., 1993, Pengambilan Keputusan bagi Para Pemimpin, Jakarta: Pustaka Binaman Pressindo.

Simchi Levi, D., Kaminsky, P., dan Simchi Levi, E. 2000, Designing and Managing The Supply Chain: Concepts, Strategies, and Case Studies, 1st edition, McGraw-Hill, New York.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


==============================================================================================================

Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023

ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ