MINIMASI BIAYA DISTRIBUSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE TRAVELING SALESMAN PROBLEM (TSP)
Abstract
Permasalahan TSP (Traveling Salesman Problem) adalah permasalahan dimana seorang salesman harus mengunjungi semua kota dimana tiap kota hanya dikunjungi sekali, dan harus mulai dari dan kembali ke kota asal. Tujuannya adalah menentukan rute pendistribusian dengan jarak total atau biaya yang paling minimun. Analisa data pada penelitian ini menggunakan metode Traveling Salesman Problem (TSP) yaitu sebuah metode yang digunakan untuk meminimasi biaya distribusi dengan cara mencari jarak dan rute terdekat, waktu tercepat dan biaya distribusi yang minimal. Dengan metode tersebut data akan dianalisis untuk mendapatkan biaya distribusi seminimal mungkin. Sebuah perusahaan yang mempunyai operasional mobil kantor, efisiensi konsumsi bahan bakar kendaraan bermotor (BBM) adalah salah satu faktor yang dibutuhkan dalam pengurangan biaya distribusi barang yang setiap hari operasional mobil kantornya melakukan distribusi ke kota A, B, C, D, dan E sangat memerlukan adanya efisiensi dari penggunaan BBM. Penentuan rute perjalanan dengan menerapkan Traveling Salesman Problem dengan fungsi heuristic yang mempertimbangkan perkiraan jarak antar kota serta kecepatan rata-rata sebagai perkiraan besaran konsumsi dan biaya BBM non subsidi. Hasil analisis didapatkan rute A-C-B-D-E-A, total jarak yang ditempuh 31 km, dengan minimasi biaya distribusi sebesar Rp. 310.000 dan total pendapatan yang diterima Rp. 666.690.000.
Full Text:
PDFReferences
Held, M. et al., 1984. Aspects of the traveling salesman problem. IBM Journal of Research and Development, 28(4), pp.476–486.
Lin, S., 1965. Computer Solutions of the Traveling Salesman Problem. Bell System Technical Journal, 44(10), pp.2245–2269.
Schreiber, F., 2007. Graph Theory. Analysis of Biological Networks, pp.15–28.
Smith, K., 1996. An argument for abandoning the traveling salesman problem as a neural-network benchmark. IEEE Transactions on Neural Networks, 7(6), pp.1542–1544.
Wang, Y., 2014. A Nearest Neighbor Method with a Frequency Graph for Traveling Salesman Problem. 2014 Sixth International Conference on Intelligent Human-Machine Systems and Cybernetics, pp.335–338. Available at: http://ieeexplore.ieee.org/lpdocs/epic03/wrapper.htm?arnumber=6917371.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
==============================================================================================================
Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023
ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416
==============================================================================================================