EVALUASI TOTAL WAKTU REPARASI DAN REKOMENDASI PERBAIKAN PROSES PADA LINE REPARASI BLACKBERRY STJ100-1(Z3) DENGAN PENDEKATAN VALUE STREAM MAPPING DI PT. TELEPLAN INDONESIA
Abstract
PT. Teleplan Indonesia merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dibidang After Market Supply Chain and Service Solution (AMS) yaitu sebuah industri yang bergerak dalam perbaikan barang barang-barang elektronik, jasa pendistribusian penggantian barang, maupun manajemen logistik. Penelitian dilakukan pada BlackBerry program dimana akan difokuskan kepada salah satu model barang BlackBerry dengan kode nama STJ100-1(Z3) karena belum pernah dilakukan evaluasi waktu aktual pengerjaan reparasi apakah sudah memenuhi standar yang ditetapkan perusahaan atau belum. Standar waktu pengerjaan reparasi Blackberry seri BB10 dimana secara umum terbagi menjadi proses reparasi dengan soldering yaitu 86.8 menit dan tanpa soldering 68.5 menit. Hasil penelitian ini dapat dilihat darialur proses terlihat lebih baik dan untuk reparasi dengan proses soldering kondisi baru total waktu yang diperlukan adalah 91.06 menit. Pencapain pengurangan waktu adalah sebesar 4.54 menit dari target pengurangan waktu sebesar 9 menit atau dapat dikatakan sebesar 52% dari pengurangan waktu yang diinginkan. Sedangkan untuk proses reparasi tanpa proses soldering kondisi baru total waktu yang diperlukan adalah 76.86 menit. Pencapain pengurangan waktu adalah sebesar 2.1 menit dari target pengurangan waktu sebesar 10.4 menit atau dapat dikatakan sebesar 20% dari pengurangan waktu yang diinginkan.
Full Text:
PDFReferences
Gunawarman Hartono, Dendi Prajadhiana, Syarif Nurhidayat,Implementing Value Stream Mapping ( VSM ) On Production Process of Blank Cylinder head at PT X, UI Jakarta, 2009.
Iftikar Z. Sutalaksana, Ruhana Anggawisastra, Jann H. Tjakraatmadja, Tehnik Perancangan Sistem Kerja, ITB Bandung, 2006.
Jani Rahardjo, Indriati Bisono, Arie Gunawan Wibowo, Perbaikan sistem Divisi pengolahan dan Pengadaan Perpustakaan UK Petra Dengan Filosofi Lean Six Sigma, UK Petra, 2007
Krasmir Kirov, CSCP, CLSSBB, CSB&OP, Continous Improvement Tool-Value Stream Mapping,operational excellence, 2014
Mark A. Nash, Sheila R. Poling, Mapping the Total Value Stream, CSC Press New York, 2007.
Mike Roother, Jhon Shook,Learning to See:value-stream mapping to create value and eliminate muda, Brookline Massachusetts USA, 1999.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
==============================================================================================================
Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023
ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416
==============================================================================================================