ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS UNTUK MENGURANGI DEFFECT DAN MENINGKATKAN KETEPATAN WAKTU DELIVERY PADA FINISH UNIT DI PT. XYZ

Meri Prasetyawati, Fajrin Sunjaya

Abstract


PT XYZ merupakan perusahaan yang memproduksi commercial vehicle. PT XYZ mempunyai standard kualitas dan ketepatan waktu untuk delivery finish unit yang telah ditetapkan oleh pihak management, akan tetapi pada aktualnya masih terdapat cacat yang cukup tinggi pada finish unit sehingga tidak mencapai target kualitas yang ditetapkan dan menyebabkan ketidaktepatan waktu dalam proses delivery finish unit menjadi terlambat. PT XYZ mempunyai target yang ketat dalam kualitas dari produk yang dihasilkannya yaitu sebesar 0.001 deffect per unit (DPU). Namun pada aktualnya masih terdapat cacat pada finish unit sebesar 25.88% atau 384 Unit dari total produksi dengan nilai DPU 0.086, sehingga menyebabkan keterlambatan 20.65% atau 306 Unit dari total produksi. Cacat pada finish unit tersebut didominasi pada proses pemasangan aksesoris camera yang mana pada cacat ini memberikan kontribusi sebanyak 337 Unit dan menyebabkan keterlambatan 292 Unit. Perusahaan memerlukan pengendalian kualitas pada proses pemasangan aksesoris camera yang berguna untuk mengurangi atau menekan persentase cacat dan meningkatkan ketepatan waktu untuk proses delivery finish unit. Untuk mencapai target kualitas yang diharapkan dan tidak membuat keterlambatan dalam delivery finish unit, kegiatan pengendalian kualitas tersebut dilakukan dengan menggunakan metode dasar pengendalian kualitas (QC 7 Tools) dan siklus Plan - Do - Check - Action (PDCA).Problem cacat pada finish unit mengalami penurunan setelah cacat dominan yaitu pemasangan aksesoris camera dapat ditanggulangi yang sebelumnya sebesar 25.88% menjadi 2.59% setelah perbaikan dan memberikan hasil terhadap proses delivery finish unit yang sebelumnya mencapai 306 Unit menjadi 0 Unit (On Time Delivery).


Full Text:

PDF

References


Assauri, Sofjan. 1998. Manajemen Produksi dan Operasi. Jakarta : Lembaga Penerbit FEUI.

Crosby, Phillip B. 1979. Quality is Free. New York : McGraw-Hill Book Company.

Chase, Richard B, Nicholas J. Aquilano, F. Robert Jacobs, 2001, Operation Management for Competitive Advantage, 9th Edition, Mc Graw-Hill Companies, Inc. New York

Dorothea, Wahyu Arian. 1999. Manajemen Kualitas. Edisi Pertama. Jogjakarta : Universitas Atma Jaya.

Gasperz, Vincent. 2001. Metode Analisis Untuk Peningkatan Kualitas. Cetakkan Pertama. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Heizer, Jay, adn Barry Render. 2006. Operations Management (Manajemen Operasi). Edisi ketujuh. Terjemahan oleh : Dwianoegrahwati Setyoningsih dan Indra Almahdy. Jakarta : Salemba Empat.

Montgomery, Douglas C. 2001. Pengantar Pengendalian Kualitas Statistik. Jogjakarta : Gajah Mada University Press.

Nasution, MN. 2005. Manajemen Mutu Terpadu. Bogor : Ghalia Indonesia.

Prawirosentono, Suyadi. 2007. Filosofi Baru Tentang Manajemen Mutu Terpadu Total Quality Management Abad 21Studi Kasus dan Analisis. Jakarta : PT Bumi Aksara.

Schroeder, Roger G. 2007. Quality Management. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


==============================================================================================================

Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023

ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ