PERANCANGAN SISTEM KONTROL KESTABILAN SUDUT AYUNAN BOX BAYI BERBASIS MIKROKONTROLER MENGGUNAKAN FUZZY LOGIC CONTROL
Abstract
Box bayi merupakan salah satu media alternatif dalam pemenuhan kebutuhan tidur bayi. Salah satu aspek yang perlu diperhatikan adalah kestabilan dari sudut ayunan box bayi. Umumnya, box bayi yang dijual di pasaran kurang memperhatikan kestabilan dari sudut ayunan tersebut. Sehingga sudut ayunan yang dihasilkan berbeda dari setiap berat badan bayi. Oleh karena itu, diperlukan suatu alat yang mengatur kestabilan sudut ayunan berdasarkan berat badan bayi. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat suatu sistem kontrol kestabilan sudut ayunan box bayi. Sistem dilengkapi dengan sensor beban agar berat bayi dapat terdeteksi dan microphone sebagai pendeteksi suara tangisan bayi. Kestabilan sudut ayunan diatur menggunakan metode fuzzy logic control berdasarkan beban yang diberikan. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh sudut sebesar 140 sebagai nilai kestabilan sudut ayunan box bayi.
Full Text:
PDFReferences
Bejo, Agus. 2008. C dan AVR Rahasia Kemudahan Bahasa C dalam Mikrokontroller ATmega8535. Bandung: Informatika
Kusumadewi, Sri, dkk. 2004. Logika Fuzzy. Yogyakarta: Graha Ilmu
Novikarany, Riefda. 2010. Sistem Pengukur Kecepatan Gelombang Bunyi di Udara Berbasis Mikrokontroler. Depok
Thamrin, Fanoeel. 2012. Studi Inferensi Fuzzy Tsukamoto untuk Penentuan Faktor Pembebanan Trafo PLN. Semarang
Refbacks
- There are currently no refbacks.
==============================================================================================================
Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023
ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416
==============================================================================================================