PERANCANGAN APLIKASI ESTIMASI RESIKO PENGEMBANGAN SOFTWARE DENGAN METODE SERIM
Abstract
Proyek pembuatan software merupakan proyek yang penuh resiko. Kegagalan dapat disebabkan oleh berbagai faktor, baik teknologi, software, hardware, jadwal, dan biaya. Oleh karena itu, seorang manajer proyek perlu mengestimasi peluang keberhasilan proyek yang dikelolanya. Dalam prakteknya,
proses estimasi ini tidaklah mudah karena setiap faktor resiko selalu mengandung unsur ketidakpastian, sehingga proses estimasi resiko merupakan satu tantangan tersendiri bagi manajer proyek. Saat ini sudah banyak dikembangkan berbagai pendekatan dan metoda dalam mengestimasi resiko proyek
pengembangan software, salah satunya adalah SERIM atau Software Engineering Risk Index Management) yang pertama diusulkan oleh Karolak. Model ini menggunakan beberapa faktor resiko software dan mengestimasi keberhasilan berdasarkan peluang dari setiap faktor. Secara keseluruhan metode SERIM menyediakan 81 pertanyaan yang harus dijawab oleh manajer proyek untuk kemudian diolah sehingga menghasilkan satu skor tunggal peluang keberhasilan proyek. Makin besar skor ini,
maka makin besar peluang keberhasilannya. Hingga saat ini, belum banyak alat bantu (aplikasi) yang secara khusus dapat digunakan untuk menghitung estimasi resiko proyek software. Oleh karena itu, dipandang perlu mengembangkan aplikasi
yang dapat digunakan oleh manajer proyek untuk menghitung estimasi resiko proyek, khususnya dengan menggunakan metode SERIM. Hadirnya aplikasi ini diharapkan memberikan alternatif solusi bagi manajer proyek untuk melakukan proses estimasi pada beberapa proyek yang dikelola serta memudahkan dalam proses pelaporan hasil perhitungan.
Kata kunci: Manajemen resiko, SERIM, estimasi, aplikasi, software
proses estimasi ini tidaklah mudah karena setiap faktor resiko selalu mengandung unsur ketidakpastian, sehingga proses estimasi resiko merupakan satu tantangan tersendiri bagi manajer proyek. Saat ini sudah banyak dikembangkan berbagai pendekatan dan metoda dalam mengestimasi resiko proyek
pengembangan software, salah satunya adalah SERIM atau Software Engineering Risk Index Management) yang pertama diusulkan oleh Karolak. Model ini menggunakan beberapa faktor resiko software dan mengestimasi keberhasilan berdasarkan peluang dari setiap faktor. Secara keseluruhan metode SERIM menyediakan 81 pertanyaan yang harus dijawab oleh manajer proyek untuk kemudian diolah sehingga menghasilkan satu skor tunggal peluang keberhasilan proyek. Makin besar skor ini,
maka makin besar peluang keberhasilannya. Hingga saat ini, belum banyak alat bantu (aplikasi) yang secara khusus dapat digunakan untuk menghitung estimasi resiko proyek software. Oleh karena itu, dipandang perlu mengembangkan aplikasi
yang dapat digunakan oleh manajer proyek untuk menghitung estimasi resiko proyek, khususnya dengan menggunakan metode SERIM. Hadirnya aplikasi ini diharapkan memberikan alternatif solusi bagi manajer proyek untuk melakukan proses estimasi pada beberapa proyek yang dikelola serta memudahkan dalam proses pelaporan hasil perhitungan.
Kata kunci: Manajemen resiko, SERIM, estimasi, aplikasi, software
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
==============================================================================================================
Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023
ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416
==============================================================================================================