STRES KERJA AKIBAT KELELAHAN KERJA PADA PETUGAS REKAM MEDIS DI RUMAH SAKIT
Abstract
Kelelahan kerja merupakan bagian dari masalah umum yang dihadapi oleh pekerja. Istilah kelelahan mengacu pada keadaan dimana melemahnya tenaga untuk melakukan suatu aktivitas. Salah satu risiko dari kelelahan kerja adalah terjadinya stres akibat kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kelelahan kerja dengan stres kerja pada petugas rekam medis di Rumah Sakit UNS. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan total population dengan jumlah sebesar 35 petugas rekam medis. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan instrumen kuesioner yaitu kuesioner Industrial Fatigue Research Committee (IFRC) dan kuesioner Survei Diagnosis Stres (SDS). Hasil analisis statistik uji spearman, didapatkan nilai p-value= 0,006 dan koefisien korelasi = 0,458. Hal ini berarti bahwa terdapat hubungan antara kelelahan kerja dengan stres kerja pada petugas rekam medis di Rumah Sakit UNS dengan tingkat kekuatan hubungan moderat. Berdasarkan hasil penelitian ini, ada beberapa saran yang bisa dilakukan rumah sakit yaitu melakukan pengukuran kelelahan kerja dan stres kerja secara berkala, mengadakan kegiatan senam bersama atau gathering, mengadakan program sharing problem bersama kepala departemen, dan melakukan rolling pekerjaan antar petugas rekam medis.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Laporan Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) tahun 2013 dalam bentuk angka [Internet]. Repositori Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan. 2013 [cited 2022 Jul 3]. Available from: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/4428
Golo ZA, Eliyah E, Zein ER. Faktor Risiko Burnout pada Petugas di Instalasi Rekam Medis dan Informasi Kesehatan RSUD K.R.M.T Wongsonegoro. Jurnal Rekam Medis dan Informasi Kesehatan. 2021;4(2):115–20.
Tarwaka. Ergonomi Industri Dasar-Dasar Pengetahuan Ergonomi Dan Aplikasi di Tempat Kerja. Surakarta: Harapan Press; 2015.
WHO/ILO: Almost 2 Million People Die From Work-related Causes Each Year [Internet]. 2021 [cited 2022 Jul 3]. Available from: https://www.ilo.org/global/about-the-ilo/newsroom/news/WCMS_819705/lang--en/index.htm
Moorhead G, Griffin RW. Perilaku Organisasi : Manajemen Sumber Daya Manusia Dan Organisasi. Jakarta: Salemba Empat; 2013.
Marchelia V. Stres Kerja Ditinjau Dari Shift Kerja Pada Karyawan. Jurnal Ilmiah Psikologi Terapan. 2014;02(01):130–43.
Health and Safety Executive. Work-related Stress, Anxiety or Depression Statistics in Great Britain, 2022.
Lutfi M, Puspanegara A, Mawaddah AU. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Kelelahan Kerja (Burnout) Perawat Di RSUD 45 Kuningan Jawa Barat. Jurnal Ilmu Kesehatan Bhakti Husada: Health Sciences Journal. 2021 Dec 2;12(2):173–91.
Suma’mur P.K. Higiene Perusahaan dan Kesehatan Kerja (Hiperkes). Jakarta: Sagung Seto; 2014.
Malik I, Ikhram Hardi S, Hasriwiani Habo Abbas. Faktor yang Berhubungan dengan Kelelahan Kerja di PT. Industri Kapal Indonesia (Persero) Makassar. Window of Public Health Journal. 2021;580–9.
Huang H, Liu L, Yang S, Cui X, Zhang J, Wu H. Effects of Job Conditions, Occupational Stress, and Emotional Intelligence on Chronic Fatigue Among Chinese Nurses: A Cross-sectional Study. Psychology Research and Behavior Management. 2019;Volume 12:351–60.
Dewi AC, Surono A, Sutomo AH. Work Stress, Age, and Years of Service with Feeling of Work Fatigue Among Nurses at Grhasia Hospital Yogyakarta. Berita Kedokteran Masyarakat. 2016;32(2):53–8.
Portero de la Cruz S, Vaquero Abellán M. Professional burnout, stress and job satisfaction of nursing staff at a university hospital. Revista Latino-Americana de Enfermagem. 2015;23(3):543–52.
Ibrahim H, Amansyah M, Yahya GN. Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Stres Kerja pada Pekerja Factory 2 PT. Maruki Internasional Indonesia Makassar Tahun 2016. Al-Sihah: The Public Health Science Journal. 2016;8(1):60–8.
Ansori RR, Martiana T. Hubungan Faktor Karakteristik Individu Dan Kondisi Pekerjaan Terhadap Stres Kerja Pada Perawat Gigi. The Indonesian Journal of Public Health. 2017;12(1):75.
Mirzaei A, Mozaffari N, Habibi Soola A. Occupational Stress and Its Relationship with Spiritual Coping Among Emergency Department Nurses and Emergency Medical Services Staff. International Emergency Nursing. 2022;62:101170.
Dajoh V, Palilingan RA, Rambitan M. Hubungan Kelelahan Kerja dengan Stress Kerja pada Karyawan di SPBU Kabupaten Minahasa. Jurnal kesehatan masyarakat UNIMA. 2021;2(1):21–6.
Wu C, Ge Y, Xu C, Zhang X, Lang H. A Correlation Study of Emergency Department Nurses’ Fatigue, Perceived Stress, Social Support and Self-efficacy in Grade III A Hospitals of Xi’an. Medicine. 2020;99(32):e21052.
Vanchapo AR. Beban Kerja dan Stress Kerja. Pasuruhan: Qiara Media; 2020.
DOI: https://doi.org/10.24853/eohjs.5.1.100-109
Refbacks
- There are currently no refbacks.