PENGEMBANGAN HUMAN CAPITAL DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA MASYARAKAT

M. Faisal Zam Zami, Sari Viciawati Machdum

Abstract


Sumber  daya  manusia  merupakan  hal  yang  paling  utama  dalam  suatu  organisasi.  Kualitas sumber  daya  manusia  bisa  dilihat  salah  satunya  melalui  competence  (kemampuan  dan pengetahuan) yang dimiliki oleh sumber daya manusia itu sendiri. Dalam hal ini, pengetahuan dapat disebut sebagai  Human Capital (Modal Manusia) dari organisasi tersebut. Tujuan dari penelitian  ini  adalah  untuk  mendeskripsikan  proses  pengembangan  Human  Capital  yang dilakukan  oleh  Community  Library,  terutama  dalam  hal  meningkatkan  minat  baca masyarakat.  Pengembangan  human  capital  ini  dapat  dilihat  melalui  lima  komponen  sesuai dengan  yang  dikemukakan  oleh  Andrew  Mayo,  yaitu  individual  capability,  individual motivation,  the  organization  climate,  workgroup  effectiveness  dan  leadership.    Dengan mengetahui  sejauhmana  proses  kegiatan  pengembangan  tersebut,  maka  masyarakat  dapat menyadari  betapa  pentingnya  kehadiran  sebuah  Community  Library  sebagai  tempat  untuk mengembangkan  budaya  gemar  membaca,  meningkatkan  potensi  diri,  kualitas  hidup, kreatifitas, dan daya juang mereka untuk bersaing di masa-masa mendatang.  Penelitian ini dilakukan di sebuah Taman Bacaan Masyarakat yang ada di wilayah kelurahan Sawangan  Baru  kota  Depok.  Metode  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data diambil melalui dokumentasi, observasi dan  wawancara  mendalam  terhadap  beberapa  informan,  seperti  ketua  yayasan,  tokoh masyarakat serta anggota TBM.   Studi  kami  menunjukkan  dinamika  pengembangan  minat  baca  untuk  meningkatkan  sumber daya  manusia.  Taman  Bacaan  Masyarakat  ini  berperan  untuk  mengembangkan  Human Capital  di  komunitas  dengan  meningkatkan  minat  baca  komunitas  berdasarkan  lima komponen  tersebut.  Dalam  menjaga  keberlanjutan  perpustakaan  di  masyarakat,  komitmen dari  para  pemangku  kepentingan  (stakeholder).  Penelitian  ini  juga  menunjukkan  leadership menjadi  salah  satu  unsur  penting  dalam  mengatasi  dinamika  pelaksanaan  kegiatan  TBM dalam mencapai tujuannya

Keywords


Human Capital Development; Taman Bacaan Masyarakat; Minat baca

Full Text:

PDF

References


Adi. I.R., (2013). Intervensi Komunitas dan Pengembangan Masyarakat sebagai Upaya Pemberdayaan Masyarakat. Jakarta : Rajawali Press

Ainiyah, Nur. (2017). Membangun Penguatan Budaya Literasi Media dan Informasi dalam dunia Pendidikan. JPII V. 2. No. 1. H. 65-77.

Direktorat Pembinaan Pendidikan Masyarakat. (2012). Petunjuk Teknis Pengajuan dan Pengolahan Taman Bacaan Masyarakat Tahun 2012. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Ellen A. Benowitz, (2001). Principles of Management (New York: Hungry Minds). Benowitz, p.127.

Hasibuan, M. (2013). Manajemen Sumber Daya Manusia. PT. Buni Aksara: Jakarta

Huselid, M. A. (1995). The impact of human resource management practices on turnover, productivity, and corporate financial performance. Academy of Management Journal, 38, 635-872.

Laurie J. Mullins. (2005). Management and Organisational Behavior, 7th Edition, (Essex: Pearson Education Limited. p.471.

Listiawati, N., Karmidah, D. I. Y., Hertati, S. K., Sebayang. (2007). Pengembangan Model Life Skills pada PNF: Pengembangan Model 4 Spektrum TBM. Laporan Penelitian dan Pengembangan. Jakarta: Pusat Penelitian Kebijakan dan Inovasi Pendidikan, Balitbang Depdiknas.

Luthans, F., 2002. Organizational Behavior. Ninth Edition. McGraw-Hill. Inc., New York.

Mayo, A. (2000). “The Role of Employee Development in the Growth of Intellectual Capital, “Personal Review, Vol.29 No.4, http://www.emerald-library.com.

Mulcahy, S, Crowley, R. (2011). Effective Teamwork. Constructing Excellent

Nawawi, H. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia: Untuk Bisnis yang Kompetitif. UGM: Yogyakarta

Neuman W.L., (2013). Metodologi Penelitian Sosial Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif, Edisi 7. PT. Indeks : Jakarta.

Ongkoraharjo, M.D.P., Susanto, A. & Rachmawati, D. (2008). Analisis Pengaruh Human Capital Terhadap Kinerja Perusahaan (Studi Empiris Pada Kantor Akuntan Publik Indonesia) Jurnal Akuntansi Keuangan, Vol. 10 (1): 11-31

Putri, NK. (2015). Peran Human Capital Terhadap Kesuksesan Organisasi : Karyawan adalah Investasi. FKM UNAIR. Diakses di http://www.journal.unair.ac.id/download-fullpapers-akk60199870a9full.pdf. (10-0302019)

Robert N. Lussier and Christopher F. Achua, (2010). Leadership: Theory, Application, and Skill Development, 4th Edition (Mason: South-Western Cengage Learning) p.81.

Septiarti, S.W. & Mulyadi. (2009). Pengembangan Budaya Baca Melalui Taman Bacaan Masyarakat (TBM) yang Berorientasi pada Kebijakan Pembangunan Pendidikan Non-formal dan Informal. Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan. Diakses di https://journal.uny.ac.id/index.php/jpip/article/view/4603/3950 pad 20 Desember 2018.

Sukoco et al. (2017). Human Capital To Increasing Productivity Of Human Capital. UNPAD: Bandung

Sunarcaya, P. (2008). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Pegawai di Lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Alor Nusa Tenggara Timur, http://pustaka.ut.ac.id/puslata/pdf/40232.pdf

Sutrisno, H. E., & Si, M. (2019). Budaya organisasi. Prenada Media


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


INTERNATIONAL CONFERENCE ON SOCIAL WORK (ICSW)
Faculty of Social Sciences and Political Sciences
University of Muhammadiyah Jakarta

e-ISSN:

Powered by Puskom-UMJ