FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TAX AVOIDANCE

Meiliana Rosa Indah, Febriani C.S. Magdalena

Abstract


Tujuan penelitian: Kasus penghindaran pajak yang memberikan dampak kerugian Negara, khususnya negara berkembang seperti Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menguji terkait pengaruh capital intensity, net profit margin, leverage, risiko perusahaan dan ukuran perusahaan terhadap tax avoidance.

 

Desain/metode/pendekatan: Penelitian ini menggunakan sampel dari perusahaan sektor consumer non-cyclicals yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021. Sampel dilakukan dengan metode purposive sampling  sebanyak 75 sampel penelitian.

 

Hasil penelitian: Capital Intensity Ratio, Net Profit Margin, Leverage, Risiko Perusahaan, tidak berpengaruh signifikan terhadap Tax Avoidance. Sementara Ukuran Perusahaan berpengaruh signifikan terhadap Tax Avoidance.

 

Kontribusi teori: Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan kontribusi teori untuk menyatakan bukti empiris besarnya pengaruh capital intensity, net profit margin, leverage, risiko perusahaan dan ukuran perusahaan terhadap tax avoidance dan diharapkan dapat menjadi pengembangan ilmu pengetahuan, wawasan, serta referensi bagi akademisi.

 

Kontribusi praktik/kebijakan: Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukkan dan aspirasi pemikiran bagi Direktorat Jenderal Pajak dan Pemerintah untuk memperhatikan dan menentukan langkah tertentu dalam kebijakan tax avoidance. Dan bagi perusahaan untuk dapat dijadikan suatu referensi dan pertimbangan dalam pengambilan keputusan bagi manajemen perusahaan dan pemangku kepentingan ataupun kantor konsultan pajak dalam melakukan manajemen pajak.

 

Keterbatasan: Penelitian ini masih terbatas karena hanya dilakukan pada satu sektor perusahaan yaitu sektor consumer non-cyclicals. Penelitian ini juga dilakukan dengan menggunakan periode yang terdampak Covid 19 sehingga adanya insentif pajak yang membuat hasil penghindaran pajak memungkinkan berkurang. Diperlukan penelitian untuk memisahkan dan membandingkan periode sebelum dan sesudah periode Covid 19.


Full Text:

PDF

References


Anggraeni, R., & Febrianti, M. (2019). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Tax Avoidance Pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Bisnis Dan Akuntansi, 21(1), 185–192.

Anggraini, F., Astri, N. D., & Minovia, A. F. (2020). Pengaruh Strategi Bisnis, Capital Intensity dan Multinationality terhadap Tax Avoidance. Akuntansi, 14(2), 37.

Damayanti, H. H., & Prastiwi, D. (2017). Peran OECD dalam Meminimalisasi Upaya Tax Agresiveness pada Perusahaan Multinationaly. Jurnal Akuntansi Multiparadigma (JAMAL), 8(1), 1–227.

Dwiyanti, I. A. I., & Jati, I. K. (2019). Pengaruh Profitabilitas, Capital Intensity, dan Inventory Intensity pada Penghindaran Pajak. E-Jurnal Akuntansi, 27, 2293. https://doi.org/10.24843/eja.2019.v27.i03.p24

Faramitha, C. Y., Husen, S., & Anhar, M. (2020). Pengaruh Risiko Bisnis Terhadap Tax Avoidance dengan Leverage sebagai Variabel Intervening. Jurnal Akuntansi Dan Manajemen, 17(01), 73–81. https://doi.org/10.36406/jam.v17i01.345

Fatimah. (2020). Dampak Penghindaran Pajak Indonesia Diperkirakan Rugi Rp 68,7 Triliun.Pajakku.Com.https://www.pajakku.com/read/5fbf28b52ef363407e21ea80/Dampak-Penghindaran-Pajak-Indonesia-Diperkirakan-Rugi-Rp-687-Triliun

Firda Inayah, F. (2021). Analisis Perbandingan Net Profit Margin dan Gross Profit Margin Pada Perusahaan Telekomunikasi Di Indonesia. JBMI (Jurnal Bisnis, Manajemen, Dan Informatika), 18(1), 57–69. https://doi.org/10.26487/jbmi.v18i1.13722

Hidayat, A. T., & Fitria, E. F. (2018). Pengaruh Capital Intensity, Inventory Intensity, Profitabilitas dan Leverage Terhadap Agresivitas Pajak. Eksis: Jurnal Riset Ekonomi Dan Bisnis, 13(2), 157–168. https://doi.org/10.26533/eksis.v13i2.289

Ichsan Kamil, M., & Masripah. (2022). Pengaruh Capital Intensity, Risiko Perusahaan, Kompensasi Rugi Fiskal Terhadap Penghindaran Pajak. AKUA: Jurnal Akuntansi Dan Keuangan, 1(3), 361–369. https://doi.org/10.54259/akua.v1i3.1033

Khatami, B. A., Masri, I., & Suprayitno, B. (2021). Pengaruh Net Profit Margin, Current Ratio, Dan Capital Intensity Ratio Terhadap Tax Avoidance. Jiap, 1(1), 63–76.

Lukito, D. P., & Sandra, A. (2021). Pengaruh Capital Intensity, Profitabilitas, Dan Financial Distress Terhadap Tax Avoidance. Jurnal Akuntansi, 10(2), 114–125. https://doi.org/10.46806/ja.v10i2.803

Mariani, D., & Suryani, S. (2021). Faktor yang Mempengaruhi Tax Avoidance dengan Ukuran Perusahaan sebagai Variabel Kontrol. Jurnal Ilmiah Akuntansi Kesatuan, 9(2), 235–244. https://doi.org/10.37641/jiakes.v9i2.497

Maryam, S., & Dewanti, Y. R. (2022). Pengaruh Profitabilitas Dan Kepemilikan Keluarga Terhadap Penghindaran Pajak. Jurnal Ilmiah Publika, 10(2), 210–220.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.
Powered by Puskom-UMJ