MENGEMBANGKAN VISI GURU SEBAGAI PELAKU PERUBAHAN DAN PENDIDIK KARAKTER

Desvian Bandarsyah

Abstract


Indikator utama sebuah sekolah yang unggul tercermin dari faktor mutu guru. Guru dituntut untuk memiliki profesionalisme di bidangnya. Tidak hanya harus memiliki pengetahuan tentang bidang yang diajarnya, melainkan seluruh komponen yang berkaitan dengan pendidikan harus ada pada diri para diri setiap guru. Hal tersebut didasarkan pula atas asumsi bahwa persoalan peningkatan mutu pendidikan tentu bertolak pada karakter seorang pendidik. Oleh sebab itu, semakin banyak guru yang berkualitas di suatu sekolah, maka akan semakin berkualitas pulalah sekolah tersebut. Guru diharapkan dapat membekali peserta didiknya sebagai penerus bangsa ini. Tentunya dengan melahirkan individu-individu yang tidak hanya memiliki kemampuan intelektual saja, tetapi juga mampu menghargai kebenaran, keadilan, kesejahteraan, perdamaian dan sikap penuh tanggung jawab guna memasuki era masa depan yang sangat kompetitif dan tiada batas. Sebuah mimpi besar bangsa ini yang tentu tidak sekedar menjadi utopia belaka, namun kita semua harus mampu untuk mewujudkannya. Dengan demikian, masa depan negeri ini tergantung kepada bagaimana guru dapat melahirkan individu-individu yang merdeka, matang, bertanggung jawab dan peka terhadap permasalahan sosial di lingkungan sekitarnya di kemudian hari.

Full Text:

PDF

References


Giroux, Hanry & McLaren, P. (ed). Critical Pedagogy, The State, and Cultural Struggle. Albany: SUNY Press.

Huntington, Samuel P. & Harrison, Lawrence E. (ed.). 2006. Peran Budaya: Nilai-nilai Membentuk Kemajuan Manusia. Jakarta: LP3ES.

Koentjaraningrat. 1997. Kebudayaan, Mentalitas dan Pembangunan. Jakarta: Gramedia.

Koesoema, A. Doni. 2011. Pendidik Karakter di Zaman Keblinger. Jakarta: Grasindo.

Lortie, D.C. 1975. Schoolteacher: A Sociological Study. Chicago: University of Chicago Press.

McNamee, S.J. & Miller Jr, R. K. 2004. The Meritocracy Myth. New York: Rowman & Littlefield.

Parekh, Bhikhu. 2012. Rethinking Multiculturalism. Yogyakarta: Kanisius.

Rosyada, Dede. 2013. Paradigma Pendidikan Demokratis, Sebuah Model Pelibatan Masyarakat dalam Pendidikan. Jakarta: Prenada Media.

Thut, I.N. & Adams, Don. 2005. Pola-Pola Pendidikan dalam Masyarakat Kontemporer. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Tilaar, H.A.R. 2002. Pendidikan, Kebudayaan, dan Masyarakat Madani Indonesia. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Indexed By:

  gs   

Powered by Puskom-UMJ