PENGARUH INTERAKSI GURU-SISWA DALAM PEMBELAJARAN TERHADAP KECERDASAN INTERPERSONAL ANAK USIA 5-6 TAHUN

Ista Laoria Alfionita, I Wayan Karta, I Made Suwasa Astawa

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh interaksi guru-siswa dalam pembelajaran terhadap kecerdasan interpersonal anak. Penelitian di lakukan dengan menggunakan pendekatan expost facto, dan dengan metode penelitian kuantitatif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik berusia 5-6 tahun di PAUD Mutiara Hati. Teknik pengambilan sampel yang di gunakan yaitu sampling purposive, dengan mempertimbangkan peserta didik berusia 5-6 tahun sehingga diperoleh sebanyak 30 peserta didik. Tehnik pengumpulan data diperoleh dengan instrumen berpedoman observasi. Uji coba instrumen terdiri dari uji validitas dan uji reliabilitas. Uji prasyarat analisis yang di gunakan dalam penelitian ini menggunakan uji normalitas dengan rumus chi kuadrad serta uji hipotesis menggunakan korelasi product moment dan uji koefisien determinasi untuk mengetahui besar kontribusi interaksi guru-siswa dakam pembelajaran terhadap kecerdasan interersonal anak. Hasil uji hipotesis menujukkan harga rxy hitung = 0,864 sedangkan rxy tabel dengan N = 30 pada taraf signifikansi 5% sebesar 0,361 sehingga rxy hitung > rxy tabel (0,864 > 0,361), Ho di tolak. Dapat di simpulkan, ada pengaruh positif interaksi guru-siswa dalam pembelajaran terhadap kecerdasan interpersonal anak usia 5-6 tahun di PAUD Mutiara Hati tahun ajaran 2016/2017 dengan koefisien determinasi sebesar 0,746 atau setara dengan 74.6%. Saran dari penelitian ini, salah satu cara untuk mengoptimalkan kecerdasan interpersonal anak dapat dilakukan dengan meningkatkan interaksi guru-siswa dalam pembelajaran.

Keywords


Interaksi guru-siswa, Kecerdasan, Interpersonal

Full Text:

PDF

References


Amstrong, Thomas. 2005. Setiap Anak Cerdas. Jakarta:Gramedia Pustaka Utama

Andrianto, Juhanan Taufiq. 2013. Cara Cerdas Melejitkan IQ kreatif Anak. Yogyakarta:Kata Hati

Guntur, M.Y.H. (2014). ”Komunikasi Interpersonal antara Guru dan Murid TK tentang Pendidikan Seks Usia Dini”. Jurnal Eproc .4. https://repository.telcomuniversity.ac.id. Diskdes pada [21 Februari 2016]

Sardiman. 2014. Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta:Rajagrafindo

Solihatin, Etin. 2012. Strategi Pembelajaran PPKN. Jakarta:BumiAksara

Sugiyono. 2014. Metodelogi Penelitian Kuantitatif Kualitatif Dan R&B. Bandung:Alfabeta

Surya, Sutan. 2007. Melejitkan Multiple Intelligence Anak Sejak Dini. Yogyakarta:Andi Offset

Wahyudi, D. 2011. ”Pembelajaran IPS Bebasis Kecerdasan Intrapersonal Interpersonal dan Eksistensial”. Jurnal Edisi Khusus. 1. 1214-565X .37. http://jurnal.upi.edu/penelitian-pendidikan/view/633/pembelajaran-ips-berbasis-kecerdasan-intrapersonal-interpersonal-dan-eksistensial.html [20 Januari 2016]

Yamin, Martinis. 2011. Kiat Membelajarkan Siswa. Jakarta:Gaung Persada Perss

Yustisia, N. 2013. 75 Rahasia Anak Cerdas. Yogyakarta:Kata Hati




DOI: https://doi.org/10.24853/yby.2.2.41-48

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Yaa Bunayya : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini

Yaa Bunayya: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Indexed By:

    

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License
Powered by Puskom-UMJ