HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP KEPATUHAN PENATALAKSANAAN PENGELOLAAN DIABETES MELLITUS PADA LANSIA KLUB PROLANIS DI PUSKESMAS KECAMATAN CIRACAS JAKARTA TIMUR
Abstract
ABSTRAK
Proses Aging pada usia lanjut menimbulkan penurunan fungsi pada semua organ tubuh, sehingga dapat menimbulkan masalah kesehatan. Seperti halnya pada organ pankreas, karena penurunan fungsi tersebut, maka dapat mengakibatkan salah satu penyakit yaitu Diabetes Melitus. Diabetes Melitus adalah penyakit metabolik kronis yang ditandai oleh kekurangan dalam produksi dan pemanfaatan insulin hormon pankreas. Diabetes Melitus yang tidak terkontrol menimbulkan komplikasi berupa resiko penyakit jantung dan stroke, neuropati, ulkus kaki, retinopati dan impoten. Komplikasi tersebut bisa diminimalisir dengan penatalaksanaan Diabetes Melitus yang tepat yaitu 5 pilar pengelolaan Diabetes Melitus. Pemerintah bersama BPJS Kesehatan sebagai Badan Pelaksana menyelenggarakan program pengelolaan tersebut yaitu Program Penanggulangan Penyakit Kronis (PROLANIS). Penderita Diabetes Melitus yang mengikuti PROLANIS belum efektif dalam pengelolaan penyakit Diabetes Melitus, dikarenakan mereka belum mampu mengendalikan Dietnya, aktivitasnya dan pengobatnnya, sehingga kadar gula dalam darah masih abnormal. Keberhasilan upaya penatalaksanaan Diabetes Melitus dibutuhkan dukungan keluarga dalam memotivasi penderita Diabetes Melitus. Tujuan penelitian ini teridentifikasinya hubungan antara dukungan keluarga terhadap kepatuhan dalam menjalani penatalaksanaan 5 pilar lansia Diabetes Melitus anggota PROLANIS di Puskesmas Kecamatan Ciracas. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dan metode pengambilan sampel dengan purposive sampling. Hasil uji Chi-square ada hubungan antara dukungan emosional (p=0,001), dukungan penilaian (p=0,012), dukungan instrumental (p=0,000), dukungan informasi (p=0,011) terhadap kepatuhan pentalaksanaan 5 pilar lansia Diabetes Melitus klub PROLANIS Puskesmas Kecamatan Ciracas. Penekanan pentingnya dukungan keluarga menjadi sumber kesehatan primer dan efektif bagi setiap anggota keluarga untuk mengoptimalkan penatalaksanaan penderita Diabetes Melitus.
Kata Kunci: Diabetes Melitus, Dukungan Keluarga, PROLANIS
ABSTRACT
The Aging process causes a decrease in function in all organs of the body, which can cause health problems. As with the pancreatic organs, because of the decline in function, it can cause one of the diseases, namely Diabetes Mellitus. Diabetes Mellitus is a chronic metabolic disease characterized by deficiencies in the production and utilization of pancreatic hormone insulin, resulting in an increase in blood sugar levels. Uncontrolled diabetes mellitus causes complications in the form of risk of heart disease and stroke, neuropathy, foot ulcer, retinopathy and impotence. These complications can be minimized by managing the right diabetes mellitus, namely the 5 pillars of managing diabetes mellitus. The Government together with BPJS Kesehatan as the Implementing Agency organizes the management program, namely the Chronic Disease Management Program (PROLANIS). Patients with Diabetes Mellitus who follow PROLANIS have not been effective in managing Diabetes Mellitus, because they have not been able to control their Diet, activities and treatment, so that blood sugar levels are still abnormal. The success of efforts to manage Diabetes Mellitus requires family support in motivating people with Diabetes Mellitus. The purpose of this study was to identify the relationship between family support for adherence in the management of 5 pillars of elderly members of PROLANIS Diabetes Melitus in Ciracas District Health Center. This research is a quantitative research with cross sectional approach and sampling method with purposive sampling. Chi-square test results have a relationship between emotional support (p = 0.001), assessment support (p = 0.012), instrumental support (p = 0,000), information support (p = 0.011) on mental compliance of 5 elderly pillars of Diabetes Mellitus PROLANIS Puskesmas club Ciracas District. Emphasis on the importance of family support is a source of primary and effective health for every family member to optimize the management of people with diabetes mellitus.
Keywords: Diabetes Mellitus, Family Support, PROLANIS
Full Text:
PDFReferences
Arifin., dan Damayanti Santi. 2015. Dukungan Keluarga Terhadap Kepatuhan Diit Diabetes Melitus Tipe 2 Di Poli Penyaki tDalam RSUP. Dr.Soeradji Tirtonegoro Kelaten. Jurnal. Universitas Respati. Yogyakarta
Nurbalqis, Desy. 2018. Hubungan Dukungan Keluarga Terhadap Kepatuhan Berolahraga Pada Penderita Diabetes Melitus Di Kecaatan Medan Labuhan Tahun 2018. Skripsi. Universitas Sumatera Utara. Sumatera Utara
Friedman, M.M., V.R, & Jones, E.G.2010. Buku Ajar Keperawatan Keluarga :Riset, Teoridan Praktik, alih Bahasa, Akhir Yani S. Hamid dkk; Ed. 5. Jakarta: EGC
Fuadiyah, S., Asyrofi, A., dan Setianingsih. 2018. Dukungan Kleluarga Dan Kepatuhan Diet Diabetes. Skripsi. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kendal, Kendal.
International Diabetes Federation (2015). 2015, IDF Diabetes Atlas (7th Ed).
Kemenkes. 2013. Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2013. Jakarta: Kemenkes RI.
PERKENI, 2015, Pengelolaan dan Pencegahan Diabetes MelitusTipe 2 di Indonesia, PERKENI, Jakarta.
Rikesdas. 2013. Penyajian Pokok-Pokok Hasil Riset Kesehatan Dasar 2013. Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Setiadi. 2008. Konsep Dan Proses Keperawatan Keluarga. Yogyakarta: Graha Ilmu
Yusra, A. 2011. Hubungan Antara Dukungan Keluarga Dengan Kualitas Hidup Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 Di Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati Jakarta. Tesis. Universitas Indonesia, Jakarta.
Mamahit, G., Katuuk, M., dan Hamel, R. 2018. Melakukan Penelitian Tentang Dukungan Keluarga Dengan Kepatuhan Terapi Insulin Pasien Diabetes Melitus Tipe 2
DOI: https://doi.org/10.24853/ijnsp.v1i2.70-82
Refbacks
- There are currently no refbacks.