PENGELOMPOKAN KUNJUNGAN WISATA KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2019 MENGGUNAKAN K-MEANS CLUSTERING

Naning Savitri, Renhat Pranata, Aprilius Nadzario Mulya Clara, Ossy Sanityasa Rahajeng

Abstract


Pembangunan Bandara New Yogyakarta International Airports (NYIA) di Kabupaten Kulon Progo membuka peluang untuk meningkatkan daya tarik wisatawan lokal maupun mancanegara. Saat ini, sektor pariwisata merupakan salah satu sektor yang berkontribusi cukup besar terhadap pendapatan negara. Pengembangan pariwisata serta peningkatan daya tarik pengunjung tempat wisata perlu dilakukan untuk memperoleh pendapatan daerah mengingat adanya pembangunan bandara baru. Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta mencatat 42 objek wisata yang berada di Kabupaten Kulon Progo pada tahun 2019. Terdapat keberagaman dalam hal jumlah kunjungan wisatawan objek-objek wisata tersebut, sehingga penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pegelompokan objek wisata yang padat pengunjung hingga sepi pengunjung. Penelitian ini menerapkan metode K-means clustering pada data jumlah pengunjung objek wisata sepanjang tahun 2019. Hasil analisis menunjukkan terdapat tiga cluster objek wisata yaitu C1: jumlah pengunjung rendah sebanyak 20 objek wisata, C2: jumlah pengunjung sedang sebanyak 15 objek wisata, dan C3: jumlah pengunjung tinggi sebanyak 2 objek wisata. Nilai centroid masing masing cluster adalah C1= 712,9292, C2= 6218,5268, C3= 30791,9583. Dengan hasil pengelompokkan tersebut, pemangku kepentingan dapat menyusun strategi promosi wisata yang memiliki jumlah pengunjung rendah dengan menyediakan paket wisata dengan destinasi objek wisata pada klaster tersebut.


References


Anggraeni, A. A. (2013). Analisis dampak ekonomi wisata bahari terhadap pendapatan masyarakat di pulau tidung. Reka Loka, 1(1).

Bennett, D. A. (2001). How can I deal with missing data in my study?. Australian and New Zealand journal of public health, 25(5), 464-469.

Indonesia, R. (2009). Undang-Undang No. 10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan. Lembaran Negara RI Tahun, (4966).

Johnson, R. A., & Wichern, D. W. (2002). Applied multivariate statistical analysis. Upper Saddle River, NJ: Prentice hall.

Maulida, L. (2018). Penerapan Datamining Dalam Mengelompokkan Kunjungan Wisatawan Ke Objek Wisata Unggulan Di Prov. Dki Jakarta Dengan K-Means. JISKA (Jurnal Informatika Sunan Kalijaga), 2(3), 167-174.

Nishom, M. (2019). Perbandingan Akurasi Euclidean Distance, Minkowski Distance, dan Manhattan Distance pada Algoritma K-Means Clustering berbasis Chi-Square. Jurnal Informatika, 4(01).

Revida, E., Gaspersz, S., Uktolseja, L. J., Nasrullah, N., Warella, S. Y., Nurmiati, N., ... & Purba, R. A. (2020). Pengantar Pariwisata. Yayasan Kita Menulis.

Walpole, Ronald E. (1995). Pengantar Statistika Edisi ke-3. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.




DOI: https://doi.org/10.24853/justit.12.1.%25p

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License

Statistik Pengunjung

Powered by Puskom-UMJ