STUDI ANALISIS BALOK DAN KOLOM LANGSING AKIBAT PERUBAHAN PELAKSANAAN PADA PEMBANGUNAN TERMINAL KEBERANGKATAN DI DAERAH DEPOK

Karmidi Karmidi, Haryo Koco Bowono

Abstract


Gedung terminal keberangkatan merupakan sebuah bangunan besar yang digunakan masyarakat untuk berkumpul, berniaga serta menunggu transportasi untuk melanjutkan perjalanan menuju tempat tujuan masing-masing. Struktur Kolom gedung direncanakan memiliki tinggi 4 meter dengan 2 lantai. Akibat perubahan pelaksanaan, struktur kolom memiliki tinggi 8 meter dan termasuk dalam kolom langsing. Untuk itu perlu mengetahui perilaku kolom langsing tersebut terhadap beban gempa. Dilakukan permodelan struktur dan analisa menggunakan software komputer program SAP2000 v.18 dengan memodelkan struktur menjadi 2 kondisi yaitu sesuai desain awal dan kondisi aktual. Dari permodelan kedua kondisi itu  maka diperoleh hasil running output program SAP2000 v.18, bahwa kondisi struktur masih aman atau tidak. Didapat karakteristik perubahan nilai pada kebutuhan luas tulangan balok, nilai kapasitas rasio, kinerja batas layan dan kinerja batas ultimit pada desain awal dan kondisi aktual tersebut. Apabila kondisi struktur tidak aman, maka perlu dilakukan perkuatan struktur, sehingga diperoleh struktur kondisi perkuatan. Kemudian diperoleh perubahan nilai pada kebutuhan luas tulangan balok, nilai kapasitas rasio, kinerja batas layan dan kinerja batas ultimit pada kondisi perkuatan.

Kata kunciTerminal Keberangkatan, Kolom Langsing, Balok, Desain Awal, Kondisi Aktual, Kondisi Perkuatan.



DOI: https://doi.org/10.24853/jk.8.2.37-44

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Konstruksia Indexing By:

    


Copyright of Jurnal Konstruksia (e-ISSN:2443-308X, p-ISSN:2086-7352).

 

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License

Powered by Puskom-UMJ