PENGARUH MOBILE ADVERTISING TERHADAP MINAT BELI LAYANAN NETFLIX SELAMA PANDEMI COVID-19

Emilia Nathaniel, Satria Kusuma

Abstract


Salah satu strategi pemasaran iklan yang dapat dilakukan oleh pemasar selama pandemi Covid-19 adalah melalui mobile advertising, seperti yang dilakukan oleh perusahaan Netflix. Penelitian ini mengkaji strategi pemasaran melalui iklan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh mobile advertising melalui Youtube Ads terhadap minat beli layanan Netflix selama pandemi Covid-19. Teori yang digunakan yaitu model AIDA yang memiliki indikator attention, interest, desire dan action, kemudian teori mobile advertising yang memiliki indikator informativeness, credibility, entertainment dan irritation serta teori minat beli yang memiliki indikator attention, interest, desire dan action. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner secara online. Hasil dari penelitian ini adalah mobile advertising memiliki pengaruh yang rendah terhadap minat beli layanan Netflix selama pandemi Covid-19, yaitu hanya sebesar 19%.

Keywords


Iklan; Komunikasi Pemasaran; Minat Beli; Mobile Advertising; Netflix; Pandemi Covid-19

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24853/pk.4.2.195-205

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License


 

My Stats
Powered by Puskom-UMJ