AUDIENS SEBAGAI GATEKEEPER PADA MEDIA SOSIAL
Abstract
Penelitian ini mengeksplorasi peran krusial audiens sebagai gatekeeper pada media sosial, membahas dampak partisipasi aktif mereka dalam membentuk arus informasi dan dinamika online. Fokus utama penelitian ini adalah bagaimana keputusan dan interaksi audiens memengaruhi penyebaran informasi, pola perilaku algoritma, dan lingkungan digital secara keseluruhan. Penelitian ini dilakukan dengan meninjau penelitian-penelitian sebelumnya sebagai penerapan dari metodologi tinjauan literatur untuk mengetahui penerapan gatekeeper di era serangan media sosial modern dan cara terbaik untuk menyaring dan mengelola konten pada platform media sosial berskala besar. Sumber informasi yang digunakan adalah artikel dalam jurnal ilmiah yang terindeks SINTA dan jurnal internasional bereputasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa audiens bukan hanya konsumen pasif, tetapi juga agen penting dalam menentukan konten yang mendapatkan perhatian dan populer di media sosial. Interaksi, umpan balik, dan pembagian konten oleh audiens memiliki dampak langsung terhadap algoritma, mempengaruhi tampilan dan visibilitas konten di feed. Literasi digital audiens juga muncul sebagai faktor kunci dalam memahami cara mereka menilai informasi dan berpartisipasi secara positif dalam lingkungan online. Penelitian ini memberikan kontribusi penting untuk pemahaman kita tentang kompleksitas peran audiens dalam ekosistem media sosial. Implikasi penelitian ini dapat membantu pemilik media sosial, akademisi, dan praktisi untuk mengembangkan strategi yang lebih baik dalam memahami dan merespons dinamika interaktif antara audiens dan media sosial.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Alam, S. (2021). Penggunaan Media Sosial Sebagai Alat Komunikasi Politik. https://twitter.com/PSI_Jakarta
Ali, S. R., & Fahmy, S. (2013). Gatekeeping and citizen journalism: The use of social media during the recent uprisings in Iran, Egypt, and Libya. In Media, War and Conflict (Vol. 6, Issue 1, pp. 55–69). https://doi.org/10.1177/1750635212469906
Ardyan, et.al., (2023). Digital Marketing (Penerapan Digital Marketing pada Era Society 5.0) Penerbit. www.sonpedia.com
Bastos, M. T., Raimundo, R. L. G., & Travitzki, R. (2013). Gatekeeping Twitter: Message diffusion in political hashtags. Media, Culture and Society, 35(2), 260–270. https://doi.org/10.1177/0163443712467594
Deiuliis, D. (2015). Centre for the Study of Communication and Culture Gatekeeping Theory from Social Fields to Social Networks A Quarterly Review Of Communication Research In This Issue. http://cscc.scu.edu
Erzikova, E. (2018). Gatekeeping. In The International Encyclopedia of Strategic Communication (pp. 1–6). Wiley. https://doi.org/10.1002/9781119010722.iesc0080
Faidlatul Habibah, A., & Irwansyah, I. (2021). Era Masyarakat Informasi sebagai Dampak Media Baru. Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis, 3(2), 350–363. https://doi.org/10.47233/jteksis.v3i2.255
Srikandi, M. B. (2023). Relevansi Fungsi Gatekeeper di Era Gempuran Media Sosial (Vol. 15, Issue 01). http://jikom.uima.ac.id/
Lewis, J. (2020). Identifying New Gatekeepers In Social Media Networks. Hitotsubashi Journal of Social Studies, 51(1), 77–86. https://doi.org/10.2307/26889742
Navarro, C., Moreno, A., Molleda, J. C., Khalil, N., & Verhoeven, P. (2020). The challenge of new gatekeepers for public relations. A comparative analysis of the role of social media influencers for European and Latin American professionals. Public Relations Review, 46(2). https://doi.org/10.1016/j.pubrev.2020.101881
Pradhana, Y. (2022). Jurnal Ilmiah Komunikasi Pemanfaatan Media Sosial sebagai Media Komunikasi bagi Komunitas Virtual Main Bola Mulu (MBM) (Vol. 14, Issue 03). http://jikom.uima.ac.id/
Sugiyono. (2012). Memahami Penelitian Kualitatif. Alfabeta.
Veronika, S., & Sos, M. S. (2017). Proses Gatekeeping pada Tim Digital Kompas TV. In Jurnal Ultimacomm (Vol. 9).
Vu, H. T. (2014). The online audience as gatekeeper: The influence of reader metrics on news editorial selection. Journalism, 15(8), 1094–1110. https://doi.org/10.1177/1464884913504259
Welbers, K., & Opgenhaffen, M. (2018). Social media gatekeeping: An analysis of the gatekeeping influence of newspapers’ public Facebook pages. New Media and Society, 20(12), 4728–4747. https://doi.org/10.1177/1461444818784302
Witharja, H. H., Fitriyah, N., & Muldi, A. (2023). Dampak Kebijakan Analogue Switch-Off (Aso) Terhadap Perubahan Sosial, Ekonomi Dan Tata Media Penyiaran Di Indonesia. Perspektif Komunikasi: Jurnal Ilmu Komunikasi Politik dan Komunikasi Bisnis. Juni, 7(1), 131–140.
Yi Xu, Deru Zhou, & Wei Wang. (2023). Being my own gatekeeper, how I tell the fake and the real – Fake news perception between typologies and sources. Elsevier, 60(2).
DOI: https://doi.org/10.24853/pk.7.2.179-192
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License
My Stats