PROGRAM BELAJAR SAMBIL BERMAIN DI PAUD MELATI 02 GROGOL SELATAN, KEBAYORAN LAMA
Abstract
KKN (Kuliah Kerja Nyata) merupakan suatu program yang di selenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Jakarta sebagai salah satu bentuk implementasi dalam Catur Dharma Perguruan Tinggi Muhammadiyah. Dalam kondisi yang tidak memungkinkan mahasiswa tetap dituntut menjadi agen perubahan serta pelayan masyarakat yang baik. Dengan adanya pandemic COVID-19 di Indonesia menjadi dampak dalam pelaksanaan program KKN Universitas Muhammadiyah Jakarta, hingga akhirnya pelaksanaan program KKN demikian tetap di selenggarakan. Pelaksanaan kegiatan program belajar sambil bermain ini dapat dilaksanakan secara Offline atau melaksankannya secara langsung di lapangan. Program belajar sambil bermain ini diikuti sebanyak 7 peserta anak PAUD. Jumlah peserta yang dihadirkan sudah berdasarkan keputusan kelompok dengan melihat kondisi saat ini yang terjadi yang tidak memungkinkan untuk menghadirkan banyak peserta terlibat pada program ini. Pelaksanaan program tentu juga dengan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Pada program Belajar sambil bermain ini diberikan kepada anak-anak Paud dengan tujuan untuk mengajarkan anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) mengenai Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) sehingga anak-anak dapat mengetahui dan membiaskannya di kehidupan sehari-hari.
Full Text:
PDFReferences
Fullpaper SEMNASKAT UMJ, Pendampingan IKM “ Warung Kopi BPI ” di Desa Kedaung Halang Dimasa Pandemi Covid 19, Jakarta, 2021.
Fullpaper SEMNASKAT UMJ, “Sosialisasi Pencegahan Demam Berdarah Bersama Kader Jumantik Selama Masa Pandemi Covid-19 di Komplek Pusdikkes RW 08 Kramat Jati, Jakarta Timur”, Jakarta, 2021.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:
==============================================================================================================
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756
E-ISSN: 2714-6286
==============================================================================================================