Tumbuh Sehat Bersama Gizi : Edukasi Pencegahan Stunting Melalui Kesehatan Gizi Keluarga di Desa Kuripan, Ciseeng

Dhiya Sausan Rizky Angreni, Aditia Saputri, Nida Handayani

Abstract


Artikel ini membahas tentang program edukasi pencegahan stunting melalui kesehatan gizi keluarga yang diimplementasikan di Desa Kuripan, Ciseeng. Program ini diikuti oleh 12 peserta yang merupakan ibu kader posyandu di Desa Kuripan. Stunting merupakan masalah serius yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak. Tujuan dari program adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman peserta mengenai pencegahan stunting dan pentingnya gizi keluarga. Program terdiri dari empat tahap, yaitu persiapan awal, pemberian materi edukasi, diskusi, serta evaluasi kegiatan. Hasil dari program ini menunjukkan peningkatan signifikan dalam pengetahuan peserta mengenai stunting, penyebabnya, dan praktik gizi yang sehat. Selain itu, peserta juga diharapkan dapat mulai menerapkan pengetahuan yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari serta berbagi informasi kepada masyarakat. Kolaborasi antar stakeholder menjadi kunci keberhasilan, dan diskusi kelompok memfasilitasi pertukaran informasi. Dengan demikian, program ini diharapkan dapat mewujudkan peran edukasi kesehatan gizi dalam mencegah stunting dan meningkatkan kualitas pertumbuhan anak-anak di Desa Kuripan.


Full Text:

PDF

References


Fitriami, E., & Galaresa, A. V. (2022). Edukasi pencegahan stunting berbasis aplikasi android dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu. Citra Delima Scientific journal of Citra Internasional Institute, 5(2), 78-85.

Kecamatan Ciseeng. (n.d.). Kecamatan Ciseeng. Retrieved August 27, 2023, from https://kecamatanciseeng.bogorkab.go.id/desa/224

Maharani, S. C., & Rahman, S. (2022). Pencegahan Stunting melalui Edukasi pada Masyarakat Kelurahan Pasar Merah Barat. JURNAL IMPLEMENTA HUSADA, 3(3), 150-155.

Nuradhiani, A. (2022). Upaya Pencegahan Stunting Sejak Dini melalui Pemberian Edukasi pada Ibu Hamil. Jurnal Gizi Kerja dan Produktivitas, 3(1), 51-55.

Puspitasari, F. A., Widowati, A. W., & Kurniasih, Y. (2023). Edukasi Gizi Yang Tepat Dalam Mencegah Stunting Dengan Menggunakan Media Booklet Dan Poster. SIGDIMAS, 1(01), 11-21.

Sahira, N. S., & Assariah, K. S. P. (2023). Edukasi dan Pendampingan Program Cegah Stunting. Jurnal Bina Desa, 5(1), 33-38.

Sasongko, D., Suryadana, A., Fauzan, N. A., Almira, V., Nuariputri, J., & Dewi, E. C. (2023). Edukasi Pencegahan Stunting Pada Masyarakat Desa Jogonegoro Kabupaten Magelang. ABDINE: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(1), 88-96.

Sukmawati, S., Nurhakim, F., Mamuroh, L., & Mediani, H. S. (2022). EDUKASI KESEHATAN MELALUI MEDIA SOSIAL DAN WEBINAR TENTANG UPAYA PENCEGAHAN STUNTING. Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5(3).

Sukmawati, S., Hermayanti, Y., Nurhakim, F., DA, I. A., & Mediani, H. S. (2021). Edukasi Pada Ibu Hamil, Keluarga Dan Kader Posyandu Tentang Pencegahan Stunting. Dharmakarya: Jurnal Aplikasi Ipteks Untuk Masyarakat, 10(4), 330-335.

Resiyanthi, N. K. A., Laksmi, I. G. A. P. S., Parwati, A., Sari, N. A. M. E., & Saraswati, L. G. I. (2023). GERAKAN PENCEGAHAN STUNTING MELALUI EDUKASI KADER POSYANDU. Jurnal Pengabdian Mandiri, 2(7), 1483-1488.

Waliulu, S. H., Ibrahim, D., & Umasugi, M. T. (2018). Pengaruh edukasi terhadap tingkat pengetahuan dan upaya pencegahan stunting anak usia balita. Jurnal Penelitian Kesehatan" SUARA FORIKES"(Journal of Health Research" Forikes Voice"), 9(4), 269-272.

Widhi, A. P. K. N. (2023, March). EDUKASI GIZI SEBAGAI PENCEGAHAN STUNTING PADA KADER POSYANDU DAN IBU BALITA/ANAK DI KECAMATAN KALIBAGOR BANYUMAS. In Prosiding Seminar Nasional LPPM Unsoed (Vol. 12, pp. 703-708).


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ Indexed by:

Google Scholar

==============================================================================================================

Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl.KH. Ahmad Dahlan Cirendeu Ciputat Jakarta Selatan
Telp : 021 7424950
Fax : 021 7430756

E-ISSN: 2714-6286

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ