REKAYASA ARSITEKTUR BERKELANJUTAN BERDASARKAN NILAI-NILAI DASAR KEISLAMAN

Supriyanta Supriyanta

Abstract


Isu lingkungan berkelanjutan merupakan jargon paling hangat dibicarakan saat ini. Arsitektur merupakan bagian rekayasa lingkungan yang turut berpengaruh terhadap keberlanjutan lingkungan hidup. Arsitektur menjadi ranah yang strategis untuk melihat seberapa pendekatan pembangunan berkelanjutan menjadi bagian dari suatu proses pembangunan. Tantangannya adalah bagaimana proses rekayasa arsitektur berkelanjutan mempertimbangkan nilai-nilai lingkungan hidup sekaligus mempertimbangkan nilai-nilai keislaman. Untuk itu perlu didapatkan nilai-nilai dasar keislaman terkait lingkungan hidup yang dapat dijadikan pendekatan dalam rekayasa arsitektur berkelanjutan. Tulisan ini menggunakan metode diskriptif dengan studi literatur terutama kitab suci Al Qur’an yaitu dengan cara mencari ayat ayat Al Qur’an yang terkait dengan lingkungan yang berkelanjutan kemudian diuraikan agar dapat menjadi dasar pendekatan dalam rekayasa arsitektur berkelanjutan. Dari hasil ekplorasi ayat-ayat Al Qur’an terdapat nilai-nilai dasar keislaman yang memberikan peringatan dan petunjuk cara bagaimana mengelola lingkungan hidup yang baik termasuk rekayasa arsitektur berkelanjutan. Kesimpulan yang diperoleh dari kajian ini adalah bahwa rekayasa arsitektur berkelanjutan yang didasari nilai-nilai keislaman senantiasa menjaga keseimbangan dan keselarasan antara manusia dan lingkungan; berlaku bijaksana dalam pemanfaatan sumberdaya alam, misalnya: pemanfaatan sumberdaya yang efisien, tidak boros, tidak berlebih-lebihan dan tidak melampaui batas.

Full Text:

PDF

References


Al Qur’an digital & Indeks Al Qur’an

Annisa, Siti arfah., (2009), Konsep Arsitektur Berkelanjutan, https://architecturejournals.wordpress.com/2009/02/17/konsep-arsitektur-berkelanjutan/

Fandeli, Chafied., (1999) Analisis Mengenai Dampak Lingkungan. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta.

Freed, Eric Corey.,(1989) Green Building & Remodelling for Dummies. Willey Publishing, Inc

Gevorkian, Peter., (2000) Sustainable Energy Systems Engineering. The McGraw-Hill Companies, Inc

Gissen, David. Big & Green., (2001) Toward Sustainable Architecture in The 21st Century. Princeton Architectural. New York

Sassi, P., (2006), “Strategies for Sustainable Architecture”, Taylor & Francis inc. New York

Soeriaatmaja, RE., (1977) Ilmu Lingkungan. Penerbit ITB. Bandung

Vallero, Daniel and Brasier, (2003) Chris. Sustainable Design. The

Science of Sustainability and Green Engineering. John Willey & Sons, Inc

Williams, Daniel E.,(1978) Sustainable Design. Ecology, Architecture, and Planning. John Willey & Sons, Inc


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


==============================================================================================================

Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023

ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ