PERUBAHAN BENTUK ARSITEKTUR MASJID BERSEJARAH ALMUKARROMAH KAMPUNG BANDAN DI JAKARTA

Ashadi Ashadi, Anisa Anisa, Finta Lissimia

Abstract


Aktivitas dan bentuk merupakan dua aspek penting dalam arsitektur. Aktivitas diwadahi dalam suatu bentuk (ruang) arsitektur. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi dan menganalisis perubahan bentuk arsitektur dengan mengambil obyek masjid bersejarah yang ada di Jakarta serta mencari faktor penyebab perubahan tersebut. Masjid bersejarah yang dijadikan kasus studi adalah masjid Jami’ Al Mukarromah Kampung Bandan yang sering dikenal dengan sebutan Masjid Keramat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif interpretatif. Pendataan lapangan dilakukan dengan cara: mengamati perubahan bentuk arsitektur Masjid Jami’ Al Mukarromah yang dilengkapi dengan wawancara nara sumber utama yang merupakan keturunan langsung Habib Abdurahman bin Alwi Asy-Syatiri yang bernama Habib Alwi bin Ali As-Syatiri. Hasil dari penelitian ini adalah: terdapat perubahan bentuk arsitektur pada masjid Jami’ Al Mukarromah Kampung Bandan namun tidak merubah bentuk asli. Bentuk asli adalah pilar Sembilan yang berada tepat di samping makam Habib Mohammad bin Umar Al-Qudsi, Habib Ali bin Abdurrahman Ba’ Alwi, dan Habib Abdurahman bin Alwi Asy-Syathiri. Perubahan bentuk disebabkan oleh tiga hal, pertama karena kebutuhan tempat sholat dan tempat ziarah yang sudah tidak mencukupi. Kedua, kondisi lokasi yang terkena banjir Rob, sehingga merubah bentuk masjid dengan meninggikan lantai. Ketiga, karena kebutuhan untuk memisahkan antara ruang untuk sholat dan ruang ziarah, dimana dua aktivitas tersebut adalah aktivitas sakral yang dilakukan di masjid Jami’ AlMukarromah Kampung Bandan.

Full Text:

PDF

References


Anisa. (2008). Studi Awal Pola Ruang Kawasan Menara Kudus. Jurnal Arsitektur NALARs Volume 7 Nomor 1 Januari 2008.

Ashadi. (2016). Makna Sinkretisme Bentuk pada Arsitektur Masjid-masjid Walisongo. Disertasi. Program Studi Doktor Arsitektur Sekolah Pascasarjana Universitas Parahyangan.

Ashadi; Anisa; Nur’aini, Ratna Dewi. (2017). Fungsi Masjid Bersejarah Luar Batang, Jakarta Utara dan Pengaruhnya terhadap Pola Permukiman di Sekitarnya. Jurnal Arsitektur NALARs Volume 16 No 2 Juli 2017. https://doi.org/10.24853/nalars.16.2.169-178

Heuken, SJ, Adolf. (2003). Masjid-masjid tua di Jakarta. Jakarta: Yayasan Cipta Loka Caraka.

Kanumoyoso, Bondan (2011). Beyond the City Wall. Society and Economic Development in the Ommelanden of Batavia, 1684-1740. Dissertation. De Universiteit Leiden.

Makhmud, Desi Fatmala; Nurhasanah, Fitria; Utami, Indah Ulfia; Khansha, Syifa; Radnawati, Daisy; Syahadat, Ray March (2017). Mewujudkan Kampung Bandan sebagai Kampung Kota Berkelanjutan Menggunakan Pendekatan Asian New Urbanism. Vitruvian Jurnal Arsitektur, Bangunan & Lingkungan Vol. 6 No. 3 Juni 2017: 91-100.

Permana, Agus; Mawardi (2017). Habaib in Batavia in the 17th Century. A Study on the Roles of Habaib in the Process of Islamization and Islamic Preaching. Tawarih. International Journal for Historical Studies, 9 (1) October 2017: 23-32.

Rachmat Ruchiat. (2018). Asal usul nama tempat di Jakarta. (edisi revisi) Jakarta: Komunitas Bambu.

https://singgahkemasjid.blogspot.co.id/2017/02/masjid-al-mukarromah-kampung-bandan.html


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


==============================================================================================================

Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023

ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ