PENGARUH AIR SODA TERHADAP KUAT TEKAN BETON

Revisdah Revisdah, Mira Setiawati

Abstract


Beton  merupakan material bangunan yang paling banyak digunakan dalam kegiatan konstruksi,  baik pada konstruksi bangunan gedung, jalan maupun konstruksi bangunan air. Salah satu keunggulan beton yaitu ketahanan beton terhadap tekanan dan bertahan lama ( durability ). Dewasa ini banyak penelitian tentang beton guna menambah kekuatan beton, baik menggunakan bahan tambah maupun bahan pengganti. Namun dari sekian banyak penelitian pada beton guna meningkatkan kuat tekan beton tetap saja beton memiliki kelemahan, terutama terhadap reaksi kimia yang dapat menyebabkan korosi pada tulangan beton. Salah satu penyebab korosi pada tulangan beton ialah akibat adanya reaksi karbonasi dari gas CO2 yang membentuk asam dan tercampur ke dalam beton yang menyebabkan pH sebagai pelindung permukaan tulangan beton turun. Sementara dampak yang ditimbulkan akibat karbonasi pada beton sendiri menurut teori  tidak selalu merugikan terhadap kuat tekan beton. Dalam penelitian ini, peneliti mencoba mengamati dampak dari adanya gas CO2 yang terdapat pada air soda ( soda water ) yang digunakan untuk menggantikan air campuran beton terhadap kuat tekan beton itu sendiri. Pengujian kuat tekan beton dilakukan pada umur 28 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, terjadi peningkatan kuat tekan beton. Peningkatan terjadi hingga penggunaan air soda 8%.  Kuat tekan yang didapat dengan penggunaan air soda 8% yaitu sebesar 421,993kg/cm2, mengalami peningkatan sebesar 2,134% dibandingkan dengan kuat tekan beton normal. Ini dikarenakan CO2 bereaksi secara optimal dengan kapur bebas pada beton, hasil reaksi berupa kalsium karbonat yang bersifat keras dan mengurangi permeabilitas permukaan beton.


Full Text:

PDF

References


Mulyono, Tri. 2004. TeKnologi Beton. Yogyakarta: Andi Offset.

Murdock, L. J, Brook, K.M dan Hindarko, S. 1991. Bahan dan Praktek Beton. Edisi Keempat, Jakarta: Erlangga.

Nugraha, Paul dan Antoni. 2007.TeKnologi Beton. Yogyakarta: Andi Offset.

Honing, J, Surawan dan Lambri, E. Zacharias. 1997.Konstruksi Beton. Jakarta: Pradnya Paramita.

Kusuma, Gideon.H. 1993. Pedoman Pengerjaan Beton. Cetakan Pertama, Jakarta: Erlangga.

Novieyansa. 2006. Pengaruh Variasi Pengurangan Deterjen Terhadap Kuat Tekan Beton. Dosen Pemula Fakultas TeKnik Universitas Muhamadiyah Palembang.

Shinta Marito Siregar, 2009. Pengaruh Penggunaan serbuk cangkang kerang Terhadap Kuat Tekan Beton K-300. Dosen Pemula Fakultas TeKnik Universitas Sumatera Utara.

http://en.wikipedia.org/wiki/Carbonated_water.

http://www.sobatbumi.com/inspirasi/view/777/jenis-kulit-kerang-yang-dipakai #sthash.dN6LJTEU.dpuf


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


==============================================================================================================

Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023

ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ