EVALUASI AWAL RESIKO SEISMIK BANGUNAN GEDUNG RUSUNAWA

Novi Dwi Astuti, Senot Sangadji, AP Rahmadi

Abstract


Tingginya kebutuhan masyarakat atas hunian dan terbatasnya lahan di perkotaan,
mengharuskan pemerintah mengambil kebijakan mendorong pembangunan perumahan dan
permukiman ke arah vertikal untuk daerah yang berkepadatan tinggi. Pada tahun 2006 Kabupaten
Cilacap mendapat alokasi pembangunan Rusunawa. Cilacap merupakan salah satu daerah yang rawan
terhadap gempa. Ini terlihat dari beberapa gempa yang terjadi beberapa tahun terakhir. Dengan latar
belakang daerah Cilacap yang rawan terhadap gempa dan berada di daerah pesisir, kebutuhan akan
analisis yang rasional dan perkiraan-perkiraan objektif yang memiliki resiko harta dan kehidupan
bukan hanya kebutuhan akademis. Dengan demikian evaluasi keandalan bangunan diperlukan secara
berkala untuk meminimalisasi kerugian yang diakibatkan oleh kerusakan bangunan. Evaluasi berkala
keandalan bangunan dapat dilakukan dengan Rapid Visual Screening of Buildings yang selanjutnya
digunakan untuk menentukan Performance Levels Building. Evaluasi secara cepat dilakukan dengan
Rapid Visual Screening (RVS) berdasarkan FEMA (Federal Emergency Management Agency) 154
yang dikembangkan di Amerika Serikat. Proses skrening yang dilakukan di Rusunawa Cilacap
mendapatkan skor akhir 0,7 Skor Akhir 0,7 berarti ada peluang 1 dari 100,7, atau 1 dari 5 bangunan
akan runtuh jika gempa tersebut terjadi. Data base tentang bangunan diperlukan untuk memudahkan
rencana dan tahapan rehabilitasi bangunan.\


Kata kunci : Resiko seismik, Rapid Visual Screening, Rusunawa


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


==============================================================================================================

Prosiding SEMNASTEK Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Jakarta
Jl. Cempaka Putih Tengah 27
Jakarta Pusat 10510
T. 021.4256024, 4244016 / F. 021.4256023

ISSN : 2407 – 1846
e-ISSN : 2460 – 8416

==============================================================================================================

Powered by Puskom-UMJ