UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA MELALUI STRATEGI PROBLEM BASED LEARNING PADA KELAS VIII-C SMP MUHAMMADIYAH 29 SAWANGAN DEPOK

Erwin Sulaeman, Ismah Ismah

Abstract


Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa melalui strategi problem based learning pada kelas VIII-C SMP Muhammadiyah 29 Sawangan Depok materi bangun ruang sisi datar pokok bahasan prisma dan limas. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas VIII-C SMP Muhammadiyah 29 Sawangan-Depok dengan jumlah total 34 orang terdiri atas 24 orang siswa laki-laki dan 10 orang siswa perempuan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes bentuk uraian dan instrumen non tes lembar observasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) atau
Classroom Action Research (CAR). Desain penelitian yang digunakan adalah desain dengan alur Model Lewin. Prosedur penelitian meliputi tiga siklus yang setiap siklusnya terdiri dari; rencana, tindakan, observasi, dan refleksi. Adapun kriteria keberhasilan tindakan yang diperoleh minimal 70% dari rata-rata pada setiap siklusnya. Analisis data pada penelitian ini menggunakan data kualitatif, yang mengikuti konsep yang diberikan Hiles dan Huberman yang terdiri dari; pengumpulan data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa melalui strategi problem based learning pada materi bangun ruang sisi datar pokok bahasan prisma dan limas.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. (2011). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Fatade Olufemi, Alfred, dkk. (2013). “Effect of Problem-Based Learning On Senior

Secondary School Students’ Achievements in Further Mathematics”. Acta Didactica

Napocensia. Vol 6(3). 01-44.

Rusman. (2012). Seri Manajemen Sekolah Bermutu Model-Model Pembelajaran

Mengembangkan Profesionalisme Guru. Jakarta: PT RajaGrapindo Persada

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Tasoglu, Kartal Aslihan dan Bakac, Mustafa. (2014). “The Effect of Problem Based Learnin

Approach on Conceptual Understanding in Teaching of Magnetism Topics”. Eurasian

Journal of Physics and Chemistry Education. Vol 6(2), 110-122.

Vebdola, Niniawati dan Fauziah. (2013). “Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Melalui

Strategi Problem Based Learning Pada Kelas X SMA”. Vol 42(2). 25-65.




DOI: https://doi.org/10.24853/fbc.2.1.31-43

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika

Jurnal Fibonacci Indexed By:

  gs cro   one            

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License
Powered by Puskom-UMJ