ANALISIS TEKNIK PENGAMBILAN GAMBAR PADA PROGRAM PODCAST TV SHOW DI TVMU

Achmad Sulaiman Alfarisy, R. Hiru Muhammad

Abstract


Televisi Muhammadiyah (tvMu) membuat program Podcast TV Show sebagai wadah dakwah bagi Amal Usaha Muhammadiyah dan untuk mambangun hubungan dengan Muhammadiyah seperti usaha Startup atau instansi yg ingin masuk ke menjalin mitra dengan Muhammadiyah. PTV memiliki konsep podcast yang dikemas secara ringan dengan menghadirkan tokoh-tokoh yang Inspiratif, menarik dan informatif. Keberhasilan proses produksi program televisi ditentukan oleh tim kreatif, direktur program, dan kameramen. Kerjasama yang efektif dari seluruh kru menjadi kunci penting dalam kelancaran produksi. Kualitas pengambilan gambar yang baik menjadi faktor penentu dalam menyampaikan pesan setiap adegan yang diproduksi. Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Teknik Pengambilan Gambar pada Program Podcast TV Show di TVMU. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang dikaitkan dengan teori Andi Fachruddin tentang dasar-dasar produksi televisi yaitu ukuran gambar, camera angle, komposisi dan pergerakan kamera. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan melakukan wawancara dengan pihak yang terlibat langsung dengan penelitian. Selain itu, penulis juga melakukan observasi langsung untuk mendapatkan data yang akurat seputar teknik pengambilan gambar program Podcast TV Show di TVMU.  Hasil dari penelitian ini adalah teknik pengambilan gambar Program Podcast TV Show masih memiliki beberapa kekurangan, camera angle dalam beberapa kesempatan kurang simetris, penggunaan lightning kurang maksimal dan komposisi penempatan logo Tvmu yang terkadang menghalangi sebagian kepala pembawa acara.


Keywords


Analisis; tvMu; podcast; TV Show

Full Text:

PDF

References


Akifah, Andi, Kudratullah Kudratullah, and Rahmi Rahmi. 2023. “Penyajian Konten Podcast Kreatif Dan Berkualitas.” Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia 3 (1). https://doi.org/10.52436/1.jpmi.894.

Azis, Abdul, Membumikan AL-QURAN Fungsi dan Peran Wahyu dalam Kehidupan Masyarakat ISNET Hom, Bayu Tara Wijaya Quraish Shihab Membumikan al Quran, and nur cholis Membumikan Al-Quran. 2007. “‘ Membumikan’ Al-Quran: Fungsi Dan Peran Wahyu Dalam Kehidupan Masyarakat.” https://www.google.com/books?hl=id&lr=&id=sen0knFmgd0C&oi=fnd&pg=PR5&dq=al+quran&ots=ZWVZu8wgGE&sig=swJEoJIEqONnQZHNh8LKVRVEEag.

Dr. Kusnendi, M.S. 2019. Televisi Republik Indonesia (TVRI). Wikipedia.

Effendy, Onong Uchjana. 2003. Ilmu, Teori Dan Filsafat Komunikasi. Citra Aditya.

Fachruddin, Andi. 2014. “Dasar-Dasar Produksi Televisi Produksi Berita, Feature, Laporan Investigasi, Dokumenter Dan Teknik Editing / Andi Fachruddin.” OPAC Perpustakaan Nasional RI.

Iii, B A B. 2018. “Metode Deskriptif, Kualitatif.” Oxford Art Online.

Kustiawan, Winda, Farah Dalilah Balqis, Latifah Wulandari, Rini Handayani Siregar, Masitoh Br Simbolon, Heri Ernanda Pandiangan, and Yoga Bali Prawira. 2022. “Media Sosial Sebagai Media Penyiaran.” JURNAL EDUKASI NONFORMAL 3 (2).

Morissan. 2018. Jurnalistik Televisi Mutakhir. Kencana.

Muharam, Fajar. 2019. “Pengambilan Gambar dan Kendalanya Dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Program Acara Pahlawan untuk Indonesia di MNCTV.” Ekspresi dan persepsi : Jurnal Ilmu Komunikasi 2 (1). https://doi.org/10.33822/jep.v2i1.992.

Robbin, Tony. 2014. Shadows of Reality. Shadows of Reality. https://doi.org/10.12987/yale/9780300110395.001.0001.

Sakthivel, M. 2019. Broadcasters’ Rights in the Digital Era. Broadcasters’ Rights in the Digital Era. https://doi.org/10.1163/9789004419155.

Sugiyono. 2015. Sugiyono, Metode Penelitian Dan Pengembangan Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, Dan R&D. Metode Penelitian Dan Pengembangan Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, Dan R&D.

———. 2019. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung:Alfabeta.

Widayati, Aris. 2019. Perilaku Kesehatan (Health Behavior). Sanata Dharma University Press.

https://tvmu.tv/tentang-kami




DOI: https://doi.org/10.24853/jbk.2.1.2024.10-27

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Powered by Puskom-UMJ